Seluma ALAP Bukan Hanya Jargon, Tentara Manunggal Membangun Desa di Talang Sebaris Buka Jalan

Seluma ALAP Bukan Hanya Jargon, Tentara Manunggal Membangun Desa di Talang Sebaris Buka Jalan

Plt Gubernur Bengkulu menyerahkan bantuan penghijauan di Seluma-Wawan-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Sukaraja - Plt Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rosjonsyah Syahili Sibarani, S.I.P., M. SI membuka resmi Program kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Talang Sebaris, Kecamatan  Sukaraja, Kabupaten Seluma, Rabu, 2 Oktober 2024.

Dalam sambutannya, Plt Gubernur sangat mengapresiasi dan mendukung program TMMD yang selaras dengan program Pemerintah provinsi dan Pemkab Seluma dalam mewujudkan program pembangunan nasional. 

BACA JUGA:Kejaksaan Negeri Seluma Undang Konsultan Akuntan Publik dari Jakarta

BACA JUGA: PMJB Seluma Targetkan Memiliki Rumah Joglo Tahun Depan

 

" Pemprov sangat mendukung program TMMD.  Melalui program ini dapat langsung bersentuhan dengan masyarakat, terutama dalam pembangunan infrastruktur, " sampai Plt Gubernur. 

Pembukaan TMMD ke 122 Kodim 0425/Seluma ditandai dengan penandatanganan naskah TMMD dan penyerahan secara simbolis peralatan kerja  oleh Plt Gubernur Bengkulu, Pjs Bupati Seluma dan Dandim 0425 Seluma.

BACA JUGA:Pantai Pasar Seluma Akan Dibangun Break Water

BACA JUGA:Program Kampung Bahari Nusantara di Desa Pasar Seluma Bisa Memajukan Wilayah Pesisir

 

" Pembukaan akses badan jalan sepanjang 1,5 KM akan menjadi  motivator Bupati Seluma agar dibangun centra jalan produksi. Harapannya hasil bumi dan sebagainya dapat berjalan secara lancar, sehingga berdampak ekomomi kerakyatan. Terima kasih pada jajaran TNI dan Pemda Seluma. Kebersamaan ini terus kita jaga. Mudah-mudahan dngan kebersamaan ini Seluma lebih baik lagi. Seluma AlAP bukan hanya jargon, dibuktikan dengan  pembangunan SDM dan infrastruktur," ujar Plt Gubernur.

Sementara itu, dalam kegiatan TMMD ke 122 tahun 2024 ini, dilaksanakan pembangunan jalan sentra produksi, sumur bor, rehab rumah tak layak huni, pemasangan gorong -gorong, peningkatan ketahanan pangan dan penghijauan. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu