Hadapi Pilkada 2024, KPU Kota Bengkulu Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih
KPU Kota Bengkulu baru saja menggelar sosialisasi pendidikan pemilih di Dapur Senandung-Riko Yanuardi-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id – KPU Kota Bengkulu menggelar sosialisasi pendidikan pemilih di Dapur Senandung, Minggu, 6 Oktober 2024.
Acara ini dihadiri oleh mahasiswa, tokoh masyarakat, dan warga sekitar, sebagai persiapan menjelang Pilkada 2024.
BACA JUGA:Artis Marissa Haque Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun, Dunia Hiburan dan Politik Tanah Air Berduka
BACA JUGA:HIPMI Bengkulu Dilarang Terlibat Berpolitik Praktis, Ini Pesan Ketua HIPMI 1999-2000
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat. Khususnya pemilih pemula agar mereka lebih memahami hak dan tanggung jawab mereka dalam pemilu mendatang.
Panitia Penyelenggara acara Sri Wahyuni dari KPU Kota Bengkulu menyampaikan bahwa sosialisasi ini sangat penting untuk menghindari golput dan mendorong pemilih cerdas.
BACA JUGA:5 Paslon Walikota Bengkulu Bersaing Adu Gagasan dan Tebar Janji Politik
BACA JUGA:Rohidin Ingatkan Lawan Politik Jangan Cederai Demokrasi Dengan Cara yang Tidak Elegan
“Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin mengerti bahwa suara mereka penting dalam menentukan masa depan daerah. Kami juga berusaha memberikan informasi lengkap tentang proses pemilu agar pemilih bisa memilih dengan bijak,” ujarnya.
Sementara itu, Hidayat (21), seorang mahasiswa undangan dari Universitas Islam Fatmawati Soekarno Bengkulu merasa acara ini sangat bermanfaat bagi generasi muda yang baru pertama kali ikut pemilu.
BACA JUGA:HMI Bengkulu Tolak Revisi RUU Pilkada dan Menolak Dinasti Politik , Gelar Aksi Demo di DPRD Provinsi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu