Polsek Enggano Safari Ramadhan dan Kultum Subuh di Masjid AL Ghufron Apoho

Polsek Enggano Safari Ramadhan dan Kultum Subuh di Masjid AL Ghufron Apoho-Berlian/Ist-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id, Enggano - Kapolsek Enggano IPTU Hardiansyah SH beserta personel Polsek Enggano melaksanakan kegiatan Safari dan Kultum Subuh pada bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 M di Wilayah Hukum Polsek Enggano.
Kegiatan ini berlangsung di Masjid Al Ghufron Desa Apoho, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara pada Senin (17/03/2025).
BACA JUGA:Wakil Gubernur Bengkulu Serahkan Ambulan Gratis kepada Bupati Bengkulu Utara
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Utara Gelar Pangan Murah, Dibuka Langsung oleh Bupati Arie Septia
Adapun kegiatannya, yaitu melaksanakan Shalat Subuh berjamaah dan menyampaikan materi Kultum Subuh yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Aipda M. H Harahap.
Dalam Kultum Bhabinkamtibmas mengajak jamaah agar selalu meningkatkan iman dan ketakwaan terkhusus di Bulan Ramadhan dan mengimbau jamaah agar tetap menjaga Kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan 1446 H.
BACA JUGA:Polres Bengkulu Utara Cek Peralatan SAR, Antisipasi Bencana Alam
BACA JUGA:Jajaran Polres Bengkulu Utara Lakukan Patroli Subuh
Kapolres Bengkulu Utara AKBP Eko Munarianto, S.I.K melalui Kapolsek Enggano IPTU Hardiansyah, SH mengatakan, dalam kegiatan ini juga memberikan imbauan Kamtibmas kepada jamaah terkait kerawanan Kamtibmas pada bulan Ramadhan dan kerawanan menjelang Hari Raya Idhul Fitri 1446 H serta cara mengantisipasi gangguan Kamtibmas.
"Kegiatan Safari dan Kultum Subuh di Masjid pada bulan Suci Ramadhan berlangsung aman dan kondusif. Masyarakat menyambut baik atas kegiatan Safari dan Kultum Subuh di Masjid yang dilaksanakan oleh personel Polsek Enggano," terang Kapolsek.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: