Layanan Dukcapil Maksimal via Online

Jumat 05-06-2020,19:23 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Sudarto : Cetak Akta Kelahiran dan e-KTP Satu Hari Selesai

RBO   >>>   BENGKULU    >>> Kendati ditengah wabah pandemic Covid-19 dimana saat ini membuat masyarakat menjaga jarak dan stay at home, namun Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu memastikan bahwa layanan publik khususnya untuk administrasi kependudukan tetap maksimal diberikan. “Jadi, selama masa pandemic Covid-19 ini, kami telah menerapkan layanan secara online. Dimana kita membuka nomor operator yang selalu online guna melayani pembuatan administrasi kependudukan mulai dari Akta Kelahiran, Akta Kematian, hingga pembuatan e-KTP,” ungkap Kepala Dinas Dukcapil Kota Bengkulu, Drs H. Sudarto WS M.Si saat ditemui radarbengkuluonline.com usai salat Jumat,  (5/6).

Dijelaskan oleh Sudarto, dalam pelayanan terhadap masyarakat, pihaknya memberikan pelayanan prima dengan tenaga ahli dibidangnya masing-masing. “Jadi, seperti hari ini tadi, ada salah satu warga yang baru saja melahirkan di RS UMMI. Dan untuk mengurus BPJS kesehatannya, sebelum pukul 15.00 WIB akta kelahiran anaknya tersebut sudah harus ada agar BPJS nya bisa diaktifkan. Dan ketika syaratnya lengkap, seperti surat keterangan kelahiran, foto copy KK orang tuanya ada, setelah dia kirim ke WA, pada pukul 14.00 WIB sebelum jam 3 sore ini akta kelahirannya sudah selesai dan sudah bisa digunakan untuk mereka mengurus BPJS nya. Ini salah satu bukti layanan prima yang kami berikan bagi warga masyarakat Bengkulu. Namun untuk itu, kami menekankan pada warga masyarakat yang ingin mengurus administrasi kependudukannya, bisa dilakukan secara online dengan menghubungi nomor operator kami serta dilengkapi dengan syarat-syarat yang dibutuhkan. Jika semuanya sudah terpenuhi, maka tidak ada alasan bagi kami untuk menunda pembuatan akta kelahiran, kematian maupun e-KTP warga,” pungkas Sudarto.

Sementara itu, dari Kasi Pengolahan dan Penyajian Data Dukcapil Kota Bengkulu, Wahyu Gunawan menambahkan, seperti yang disampaikan oleh Kadis Dukcapil bahwa pelayanan yang mereka berikan sudah maksimal. Namun terkadang memang ada kendala tekhnis sementara masyarakat ada beberapa yang tidak sabaran menunggu.

“Kalau untuk pelayanan seperti e-KTP ini, jika dia sudah lengkap syaratnya dan sudah masuk ke WA kita, maka akan kita proses cetaknya. Paling lama jika blangko dan jaringan tidak macet dua hari sudah kita cetak e-KTP nya. Ini buktinya ada ratusan e-KTP yang sudah kami cetak, namun tidak diambil oleh pemiliknya di Dukcapil. Sebab itu, kami mohon kerjasama dan koordinasi dari masyarakat. Bagi yang sudah diberitahukan e-KTP nya telah selesai harap segera diambil. Jangan dibiarkan terlalu lama. Hari ini saja (Jumat-red) kita mencetak lebih dari seratus e-KTP, dan kedepan untuk stok blangko e-KTP kita in sya Allah aman. Masyarakat kita layani secara online dimasa pandemic Covid-19 ini,” tambah Wahyu. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait