BENGKULU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Banyak cara untuk mendapatkan berkah di ladang amal. Seperti yang terlihat di kediaman Nuril Huda, seorang pengusaha tahu yang beralamat di Jalan Jayawijaya No.35 RT. 23 RW.001 Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan Singaran Pati. Tepatnya di samping Pondok Pesantren Darussalam Kota Bengkulu ini Sabtu kemarin (5/11) membantu kaum dhuafa dengan mengkhitan anak mereka secara gratis. Kegiatan ini diawali dengan acara Maulid Arbain yang merupakan rangkaian maulid arbain malam ke-40 yang dihadiri oleh 5 orang habib se Provinsi Bengkulu. Diantaranya Habib Muhammad Hasan Al-Idrus dan Habib Faris Al-Jufri. "Diadakannya acara Maulid Arbain disini (di rumah saya,red) semata-mata kita mengharapkan keberkahan dari doa para habib," ujar Nuril. Pak Nuril sapaan akrab Nuril Huda mengungkapkan, apa yang dia perbuat semata-mata hanya ingin membantu sesama. "Mungkin apa yang saya perbuat ini tidak seberapa dan saya baru belajar untuk berbakti untuk agama dan sesama. Khitan gratis ini In shaa Allah akan saya rutinkan tiap bulan. Tiap bulan maksimal 3 orang anak. Kalau malam ini ada 6 orang anak yang di khitan. Semuanya warga Kota Bengkulu," kata lelaki asli Jombang ini kepada RADARBENGKULU.DISWAY.ID kemarin. Sementara itu, Ns. Hajirol Aidi Semadun, S.Kep yang menjadi tenaga medis pada proses khitan ini dan dibantu staf. "Alat yang kami pakai modern laser (cutter)," jelas Aji sapaan Hajirol Aidi Semadun. BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Optimalkan Bisnis Investor Luar Syarat khitan gratis ini adalah kaum dhuafa. "Bagi yang mau khitan gratis, syaratnya anak itu yatim piatu. Jika tidak, orang tua anak tersebut tidak mampu atau kaum dhuafa. Dan pastinya anaknya sudah cukup umur untuk di khitan," ucap Nuril. BACA JUGA:Pemerintah Janji Naikan UMP Tahun 2023 Untuk warga di luar Kota Bengkulu dapat menginap di rumah saya. "Bagi warga yang tinggal di luar Kota Bengkulu dan ingin mengikuti kegiatan ini namun tidak memungkinkan untuk segera di khitan karena faktor jarak yang jauh, dapat menginap dirumah saya. Dengan catatan, sebelumnya melapor dahulu ke ketua RT setempat," tutur Nuril Untuk keterangan lebih lanjut, dapat menghubungi Nuril Huda dengan No. HP. 082178275030.
Pengusaha Tahu Bengkulu Khitan Anak Kaum Dhuafa
Minggu 06-11-2022,10:16 WIB
Reporter : Adam
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Kamis 15-01-2026,20:23 WIB
Harga Sawit di Bengkulu Merangkak Naik jadi Rp 3.300 per Kilogram
Rabu 14-01-2026,20:09 WIB
Kawasan Belungguk Point Jadi Pusat Kreativitas dan Ekonomi Baru Bengkulu
Selasa 13-01-2026,20:19 WIB
Wakil Walikota Bengkulu Apresiasi atas Inovasi Gedung Pelayanan BPKB Baru
Minggu 11-01-2026,20:43 WIB
Kontingen HPN 2026 Dimanjakan, Panitia Bengkulu Siapkan Fasilitas Terbaik
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,07:56 WIB
Keluhan Sopir Angkutan Sampah Didengar, DPRD dan Pemkot Bengkulu Siapkan Solusi TPA
Kamis 15-01-2026,08:27 WIB
Korupsi Izin Tambang Bengkulu Utara Terkuak Kembali, Aktor Lama Beby Hussy cs Kembali Diseret
Jumat 16-01-2026,00:33 WIB
Empat Pelajaran Mulia dari Peristiwa Israk dan Mikraj Nabi Muhammad SAW
Kamis 15-01-2026,20:06 WIB
17 OPD di Provinsi Bengkulu akan Dirampingkan Menjadi 8
Kamis 15-01-2026,20:54 WIB
Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Agung At-Taqwa, Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Hadir
Terkini
Jumat 16-01-2026,01:18 WIB
Belungguk Point: Bukan Sekadar Ikon Wisata, Tapi Mesin Uang Baru Warga Bengkulu
Jumat 16-01-2026,00:33 WIB
Empat Pelajaran Mulia dari Peristiwa Israk dan Mikraj Nabi Muhammad SAW
Jumat 16-01-2026,00:22 WIB
Bahaya Hati yang Jauh dari Allah
Jumat 16-01-2026,00:14 WIB
Iktibar Peristiwa Isra Wal Mikraj Nabi Muhammad SAW
Kamis 15-01-2026,21:01 WIB