RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Event Tabut usai dilaksanakan, namun entah mengapa sejumlah pengurus Kerukunan keluarga Tabut (KKT) malah diperiksa Polisi.
Pantauan Jurnalis radarbengkulu.disway.id, penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Bengkulu melakukan lidik anggaran perayaan Festival Tabot 2023. Hal ini dibuktikan dengan beberapa Pengurus Keluarga Kerukunan Tabut (KKT) memenuhi panggilan penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Bengkulu. Diketahui pada Senin (7/8) sekitar pukul 09.00 WIB, Ketua KKT Ir. Achmad Syiafril SY, mendatangi gedung Reskrimsus Polda Bengkulu. Selain Ketua KKT juga Koordinator Bazaar diminta klarifikasi oleh penyidik. Syiafril mengakui saat diperiksa oleh Penyidik dia ditanya soal tugas-tugas pengurus KKT dalam pelaksanaan Tabut 2023. Menurutnya tidak semua pengurus KKT aktif dalam melaksanakan kegiatan Tabut, karena ada juga tugas dari dinas Pariwisata dalam perayaan Tabut. "Ada yang aktif ada yang tidak, karena ada tugas dari Pariwisata juga. Termasuk urusan pentas itu kan urusan pariwisata," sampainya. Syiafril mengatakan kalau di Kepengurusan KKT memang ada pengurus yang membidangi, namun juga ada juga kepengurusan yang sifatnya hanya struktural. "Artinya walaupun di KKT itu ada yang namanya bidang, itu tidak berfungsi," imbuhnya. Syiafril mengungkapkan untuk yang diminta klarifikasi oleh Penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Bengkulu. Ada tiga orang, yakin ketua KKT dan dua pengurus lainnya, namun yang berkesempatan hadir hanya dua orang saja. "Hari ini harusnya tiga dari KKT yang diklarifikasi, namun yang bisa hadir saya dengan Jimmy selaku koordinator Bazaar," kata Syiafril. Syiafril menjelaskan, sesuai dengan Keputusan Gubernur Bengkulu Nomor E.248.DISPAR.TAHUN 2023 tentang Petunjuk Teknis Manajemen Tata Kelola Penyelenggaraan Festival Tabut di Provinsi Bengkulu. KKT bertanggung jawab terhadap kegiatan pameran/baazar, pengelolaan parkir dan manajemen sampah. Untuk diketahui kegiatan Festival Tabut, dianggarkan di APBD Provinsi Bengkulu sebesar Rp 100 juta dan diwajibkan untuk memberikan PAD Sebesar Rp 70 Juta saja. Menurut Syiafril dari alokasi 100 juta itu, yang sudah dicairkan sekitar 70 persen atau Rp 69 juta lebih. Bantuan APBD yang sudah cair itu, sudah dibagikan kepada 17 Tabut, masing-masing Rp 4 juta. Dana bantuan itu digunakan untuk mempersiapkan rangkaian ritual selama 10 hari, yakni sejak 1 Muharram sampai 10 Muharram.Pengurus KKT dan Koordinator Bazar Diperiksa Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Bengkulu, Ada Apa?
Selasa 08-08-2023,05:48 WIB
Reporter : Windi Junius
Editor : Chris
Tags : #tipidkor
#tabut
#syiafril
#subdit
#polda bengkulu
#penyidik
#koordinator
#kkt
#ditreskrimsus
#bengkulu
#bazar
Kategori :
Terkait
Rabu 17-07-2024,05:56 WIB
Puncak Prosesi Ritual Budaya Tabut di Provinsi Bengkulu Tahun 2024 Jadi Perhatian Wisatawan
Minggu 07-07-2024,00:05 WIB
Penutupan Festival Tabut 2024 Dihadiri Sandiaga Salahuddin Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Jumat 05-07-2024,07:33 WIB
Menteri Pariwisata Sandiaga Uno Promosikan Festival Tabut Bengkulu 2024 Melalui Video
Selasa 08-08-2023,05:48 WIB
Pengurus KKT dan Koordinator Bazar Diperiksa Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Bengkulu, Ada Apa?
Selasa 06-06-2023,01:03 WIB
Tarik Minat Internasional, KKT Bencoolen dan Pemprov MOU
Terpopuler
Rabu 16-04-2025,08:34 WIB
Ini Temuan Pansus LKPJ DPRD Kota Bengkulu Sidak Hotel Merah Putih dan Bank Fadhilah
Rabu 16-04-2025,03:00 WIB
Bupati Arie Sampaikan Nota Pengantar LKPJ Tahun Anggaran 2024 di DPRD Bengkulu Utara
Selasa 15-04-2025,20:48 WIB
Berstatus Tsk KPK, Mantan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Ditahan di Rutan Malabero: Sidang Perdana Tunggu
Rabu 16-04-2025,01:00 WIB
Ratusan Tenaga Non ASN Dinas Lingkungan Hidup Seluma Keluhkan Absensi Online
Rabu 16-04-2025,09:41 WIB
Wali Kota Bahas Sektor Pariwisata Bersama Forkopimda Kota Bengkulu
Terkini
Rabu 16-04-2025,18:59 WIB
Pastikan Harga Tetap Stabil Distribusi Beras SPHP Dihentikan Sementara
Rabu 16-04-2025,18:48 WIB
Disnakertrans Minta PT Listrik Bengkulu Prioritaskan Tenaga Kerja Lokal dan Patuhi K3
Rabu 16-04-2025,18:22 WIB
PT Jasa Raharja Wilayah Bengkulu Berkomitmen Tingkatkan Pengelolaan Manajemen Risiko
Rabu 16-04-2025,10:37 WIB
Menteri Kehutanan RI Serahkan SK Pengelolaan KHDTK UMB
Rabu 16-04-2025,09:41 WIB