Israel Bombardir Tempat Pengungsian Jabalia yang menampung Ribuan Pengungsi, Israel yakin Ada Hamas Disana

Rabu 01-11-2023,09:03 WIB
Reporter : tim redaksi
Editor : lay

RADAR BENGKULU -  Tempat pengungsian terbesar di Jabalia Gaza Utara ternyata tidak luput dari aksi bombardir tentara Israel. Tempat pengungsian jabalia ini menampung ribuan pengungsi termasuk tim medis. 

 

Dampak dari aksi tentara Israel itu, dilaporkan puluhan orang meninggal dunia, dan ratusan orang mengalami luka parah. Dilansir dari Jazeera, Israel yakin serangan itu telah membunuh sejumlah pasukan hamas dan merusak infrastruktur Hamas yang disembunyikan dibawah tanah yang ada didalam tempat pengungsian itu.

 

Dilansir dari rekaman video AFP yang dikutip sejumlah media, memperlihatkan para sukarelawan dan para petugas mendapati ada sekira 47 jasad ditemukan dibawa reruntuhan bangunan yang dijadikan tempat pengungsian.

BACA JUGA:Dampak Perang Israel-Palestina, Bangunan Sekolah jadi Tempat Pengungsian, KBM Lumpuh Total

Tempat pengungsia terbesar itu berada di Jabalia Utara Gaza. Sejalan dengan tentara Israel yang bombardir tempat pengungsian, berdampak pada hancurnya sejumlah rumah penduduk disekitarnya. 

BACA JUGA: Sosok Syekh Ahmad Yasin Pendiri Hamas Pimpin Gerakan Perlawanan, Diramalkan Israel Akan Hiang dari Peta?

Hasil penelusuran redaksi, tempat pengungsian Jabalia ini memiliki luas sekira 1,4 kilo persegi dan menjadi tempat berlindung warga Palestina sejak 7 Oktober 2023 lalu.  

BACA JUGA:Ini Kumpulan Doa Untuk Palestina di Gaza dan Doa Untuk Yahudi yang Zalim

Sementara itu dari pihak israel mengaku memborbardir tempat pengungsian jabalia karena untuk menghancurkan Hamas. Mereka meyakini ada sesuatu dibawah tempat pengungsian itu yang bisa mensuport kebutuhan tentara Hamas.

 

Perang Israel dan kelompok hamas, Palestina pecah sejak 7 Oktober 2023. Saat itu pasukan Hamas berhasil menembus pertahanan tentara israel dengan serangan yang diberi nama badai aqso. Pasca itu, israel melakukan serangan balasan hingga hari ini belum juga selesai, bahkan tentara Israel sudah melakukan aksi penyerangan ke kamp atau tempat pengungsian warga sipil. 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Tags : #pengungsian #jalur gaza #israel #hamas #dampak perang
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini

Jumat 22-11-2024,00:30 WIB

Kehidupan Dunia Bagaikan Air