Kepemimpinan dan Kurban Dalam Mewujudkan Kepedulian dan Kesejahteraan Umat

Senin 17-06-2024,21:10 WIB
Reporter : Adam
Editor : Azmaliar Zaros

 

Pemimpin ideal yang rela berkurban akan mampu mengambil keputusan dan tindakan secara tepat dan terbaik bagi umat. Pemimpin demikian memiliki keteladanan sebagai berikut :

Pertama : Pemimpin yang bertanggung jawab terhadap kesejahteraan umat

Kepemimpinan tidak hanya tentang memiliki kekuasaan atau otoritas, tetapi juga tentang mengambil tanggung jawab terhadap kesejahteraan umat. Seorang pemimpin tidak hanya harus mampu memimpin dalam hal kebijakan dan strategi, tetapi juga harus peduli terhadap kebutuhan dan penderitaan umatnya. 

 

Dalam Islam, pemimpin dipandang sebagai pelayan umat, yang bertanggung jawab atas kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh rakyat.

Sebagaimana Rasulullah SAW mengingatkan dalam sabdanya :                 

  كُلُّكُمْ رَاعٍ، وَكُلُّكُمْ مَسْئُولٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، 

Artinya : “ Setiap kamu adalah pemimpin dan setiap pemimpin bertanggung jawab atas mereka yang kamu pimpin “ ( Shaheh Al Bukhari 7138 )

 

Kedua:  Pemimpin yang dapat mengangkat harkat dan derajat kaum dhuafa.

Kurban adalah salah satu praktik ibadah dalam agama Islam. Dimana umat muslim menyembelih hewan tertentu, seperti sapi, kambing, atau domba, pada hari raya Idul Adha. Tindakan ini merupakan manifestasi dari ketaatan dan pengorbanan kepada Allah SWT, sebagaimana yang ditunjukkan oleh Nabi Ibrahim AS.

Namun, kurban juga memiliki dimensi sosial yang sangat penting. Daging kurban dibagikan kepada fakir miskin, yatim piatu, dan mereka yang membutuhkan, sehingga mempromosikan kepedulian sosial dan solidaritas dalam masyarakat 

 

Ketiga, Pemimpin yang memberi teladan yang baik

Seorang pemimpin yang baik tidak hanya menunjukkan tanggung jawab sosial dengan memberikan bantuan kepada yang membutuhkan, tetapi juga harus memimpin dengan teladan. Ketika seorang pemimpin secara aktif terlibat dalam praktik kurban, ia menunjukkan bahwa ia tidak hanya memikirkan dirinya sendiri. Tetapi juga memikirkan kesejahteraan umatnya.

Kategori :