radarbengkuluonline.id, Padang Guci Hilir - Warga Kabupaten Kaur berduka atas meninggalnya Bupati Kaur, H. Lismidianto, SH, MH di rumah Sakit Harapan Kita Jakarta pukul 22.00 WIB pada Selasa malam, 14 Januari 2025.
Jenazah diberangkatkan dari Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta sekira pukul 02.00 WIB dini hari. Tiba di rumah duka di Desa Pulau Panggung, Kecamatan Padang Guci Hilir pada pukul 16.15 WIB.
BACA JUGA:Innalillahiwainnailaihirojiuun Bupati Kaur H.Lismidianto, SH,MH Meninggal Dunia
Kabag Humas dan Protokoler Pemda Kaur Dedi Kuswanto, S.Sos menjelaskan, setibanya jenazah di rumah duka, pihak keluarga, sanak saudara, TNI, Polri, tetangga maupun pejabat Pemda Kaur dan ASN sudah di rumah duka ikut berbela sungkawa. Selesai di shalatkan, jenazah dimakamkan secara militer oleh TNI dan Polri. Selaku inspektur upacara, Kapolres Kaur AKBP. Yuriko Fernanda, SH, S.IK,MH.
"Jenazah dimakamkan secara militer setelah berkoordinasi dengan TNI dan Polri mengingat Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH merupakan pensiunan Polri dengan pangkat AKBP," jelasnnya pada RADAR BENGKULU, Rabu 15 Januari 2025.
BACA JUGA:Resahkan Warga, DPRD Kaur Sidak Limbah Akar Kuning yang Cemari Lingkungan
BACA JUGA:Kecewa Sekali, 128 Orang Honorer R3 Tenaga Kesehatan Kabupaten Kaur Unjuk Rasa ke DPRD
Pemakan Jenazah Bupati Kaur H.Lismidianto, SH,MH dilakukan dengan upacara militer-Hendri-radarbengkulu
Dikatakan Dedi, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH lahir di Desa Pulau Panggung, 12 Oktober 1963. Pemakaman beliau di samping Ibundanya yang terletak di sebelah rumah duka. Dalam perjalanan dari Rumah Sakit Harapan Kita menuju Kabupaten Kaur menempuh perjalanan 14 jam. Setelah masuk Kabupaten Kaur disambut oleh anak-anak sekolah dengan berdiri di sisi jalan yang ikut serta turut berduka cita dimulai dari Kecamatan Nasal menuju rumah duka, yang dipenuhi pelayat dari berbagai kalangan.
"Pihak keluarga mengucapkan terima kasih atas sambutan duka cita yang disampaikan oleh anak-anak sekolah dan masyarakat Kabupaten Kaur sebagai penghormatan terakhir terhadap beliau," jelasnya.
BACA JUGA:KPU Masih Menunggu Petunjuk Soal Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kaur Periode 2025-2030
BACA JUGA:Polres Kaur Amankan Tiga Pemuda Pelaku Dugaan Pencurian