Radarbengkuluonline.id - Garam merupakan bumbu wajib dalam setiap masakan. Menambahkan rasa pada masakan merupakan fungsi utama dari garam.
Ternyata selain menjadi bumbu masakan, garam juga memiliki fungsi lain. Salah satunya untuk kulit.
Manfaat air garam untuk wajah diperoleh dari beragam mineral dalam garam yang mampu menjaga kesehatan kulit wajah.
Beberapa mineral tersebut adalah natrium, magnesium, kalium, serta kalsium.
Manfaat Air Garam untuk Wajah adalah Untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah, Anda bisa menggunakan air garam.
Jenis garam yang sering digunakan adalah garam dapur dan garam Himalaya.
BACA JUGA:Lomba Paskibra Mahoni Cup Penuh Dengan Antusiasme Generasi Muda yang Disiplin
BACA JUGA:Mengencangkan Kulit Wajah dengan Facelift, Ini Efek Sampingnya
Berikut adalah beberapa manfaat air garam untuk wajah yang dilansir dari halaman alodokter.com :
1. Mengatasi jerawat
Mengatasi jerawat merupakan salah satu manfaat air garam untuk wajah. Air garam memiliki sifat antibakteri yang mampu membunuh bakteri penyebab jerawat.
Selain itu, magnesium di dalam garam juga diketahui bermanfaat untuk mengurangi peradangan kulit yang terjadi selama jerawat muncul. Dengan begitu, jerawat pun dapat lebih cepat teratasi.