radarbengkuluonline.id - Ikan anglerfish mengundang perhatian netizen global setelah video momen-momen muncul ke permukaan menjadi viral di media sosial.
Momen yang jarang ini menimbulkan banyak pertanyaan karena tempat tinggalnya berada di kedalaman laut.
Melansir dari laman detiksumbagsel, penemuan ikan anglerfish tercatat sebagai peristiwa baru dalam sejarah karena merupakan kali pertama terjadi.
BACA JUGA:5 Hewan Unik yang Memiliki Tubuh Teraneh di Duni
BACA JUGA:Hewan Unik dan Langka: Platypus, Hewan Mamalia yang Bertelur dari Australia
Ikan yang hidup di kedalaman laut ini berenang menuju cahaya matahari, kemudian terdampar di Pantai Carlsbad, Pantai Negara Bagian South Ponto. Ia ditemukan oleh Jordan Coronel saat memancing di tepi pantai.
Satu pertanyaan yang muncul, mengapa ikan anglerfish muncul ke atas permukaan?
Jika diperhatikan, habitat alami anglerfish yang berada pada kedalaman 1.500 meter di bawah laut biasanya hidup dalam kegelapan total.
Pertanyaan besar ini menarik perhatian banyak netizen di seluruh dunia untuk mencari tahu fakta-fakta mengenai ikan itu.