UMB, PTS Pertama Penerima Beasiswa Bank Indonesia

UMB, PTS Pertama Penerima Beasiswa Bank Indonesia

RBO >>>  BENGKULU >>>  Ratusan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) mengikuti Seminar BI mengajar dan sekaligus sosialisasi program beasiswa BI bertempat di Gedung Hasan Dien Kampus 4 UMB Bengkulu tadi siang (11/8). Bila ini sudah terlaksana, maka UMB menjadi perguruan tinggi swasta pertama yang menerima bantuan beasiswa dari Bank Indonesia (BI). Sebelumnya, sudah ada PTN Unib, IAIN Bengkulu dan Curup yang menerimanya.

Nantinya akan diberikan kepada 50 orang mahasiwa. Mahasiswa yang ada ini nanti akan dipilih berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh BI dan akan dievaluasi dalam 6 bulan jika ada yang sudah tamat atau Indeks Prestasinya di bawah standar.

‘’Beasiswa tersebut akan dikucurkan selama setahun sebesar 1 juta tiap bulannya kepada penerima beasiswa,’’ ujar Analis Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu, Arresa Wardoyo yang disampaikan dalam sesi sosialisasi program Beasiswa BI bertempat di kampus 4 UMB kemarin.

UMB, lanjutnya, merupakan PTS pertama penerima beasiswa. Ini diberikan kepada sebanyak 50 orang dan akan dievaluasi selama 6 bulan. Adanya evaluasi penerima beasiswa, baik yang dilakukan oleh BI dan UMB dengan melihat indeks prestasi 3,25 bagi mahasiswanya.

Penerima beasiswa harus menempuh 3 semester dengan batas usia maksimal 23 tahun. Tidak sedang menerima dan ikatan dinas dari instansi lain. Penerima beasiswa nantinya tergabung dalam GenBI yang dibentuk pada tahun 2011 lalu.

‘’Komunitas penerima beasiswa BI bertujuan meningkatkan kompetensi mahasiwa kedepannya, "beber Arresa.

Senada disampaikan oleh Rektor UMB, Dr. Sakroni, M.Pd. Ia menyampaikan bahwa Program beasiswa BI merupakan impian dari semua mahasiswa. Adapun program beasiswa yang sudah berjalan, yakni beasiswa dari Bank Bengkulu, BNI Syariah, Pelindo dan beberapa instansi lainnya. Sehingga ini dapat meringankan beban orang tua bagi mahasiswa dalam menempuh pendidikan nantinya.  Diharapkan bagi penerima beasiswa adalah orang terpilih yang dapat mendedikasikan pendidikan sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. (AE-4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: