Lagi, Jembatan dan Jalan Inggris Terancam Putus

Lagi, Jembatan dan Jalan   Inggris Terancam Putus

Jembatan Muara Matan terancam ambles-wawan-

 

SELUMA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Musim penghujan di penghujung tahun membuat jalan peninggalan Inggris dan jembatan di kawasan Muara Matan, perbatasan Desa Pasar Seluma Kecamatan Seluma Selatan dengan Desa Rawa Indah, Kecamatan Ilir Talo terancam putus. Ini lantaran jalan dan jembatan berada di pinggir pesisir pantai yang terus mengalami abrasi. 

" Lagi-lagi jalan dan Jembatan Muara Matan terancam putus karena abrasi. Hampir setengahn badan jalan putus dan lantai pangkal jembatan yang ambrol," kata Andi Wijaya, warga Rawa Indah, Kecamatan Ilir Talo, kepada RADARBENGKULUONLINE.COM Senin (28/11). 


Jalan Muara Matan terancam ambles-wawan-

Padahal, lanjutnya, belum lama ini, warga bersama pihak terkait sudah melakukan perbaikan dengan menimbun badan jalan dan jembatan. Jika ini dibiarkan, maka akan mengancam kerusakan lebih parah. 

BACA JUGA: Pemprov Terus Upayakan Kebutuhan Dokter Spesialis

" Bahkan bisa-bisa jembatan terputus," kata dia. 

Terpisah, Kades Pasar Seluma, Kecamatan Seluma Selatan, Hertoni Zakaria mengatakan, ancaman abrasi mengikis jembatan dan  jalan dan sepanjang kawasan eks jalan peninggalan Inggris. 

BACA JUGA: Sekda Kepahiang Jabat Ketua Forsesdasi Provinsi Bengkulu

" Solusi selain pembangunan penahan ombak dan bronjong, juga pengalihan badan jalan, karena jika dibiarkan ancaman abrasi akan semakin meluas," kata Kades. 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: