Lagi, Kedutaan Besar Amerika Serikat dan Kemenag Kerja Sama Membuat Kegiatan ETLL

Lagi, Kedutaan Besar Amerika Serikat dan Kemenag  Kerja Sama Membuat Kegiatan ETLL

Spanduk ELTT-Miranti-

 

 

BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Program English Language Teachers Training (ELTT) akan dilaksanakan lagi di tahun 2023 ini.

Sebelumnya program ini sudah dilaksanakan di tahun 2022. Dan itu menjadi tahun pertama ELTT dilakukan di Indonesia. Untuk total provinsi yang mengadakan ELTT sejumlah 12 provinsi.

 

ELTT ini adalah bentuk kerjasama kedutaan besar Amerika Serikat Jakarta dengan Kementerian Agama.

 

Kegiatan ini adalah sebuah kelas ataupun pelatihan untuk guru-guru bahasa Inggris yang dinaungi oleh Kementerian Agama.

Untuk benefitnya itu sangat banyak sekali. Salah satunya adalah bisa mendapatkan sertifikat internasional dan kredensial dari kedutaan besar Amerika serikat.

BACA JUGA:Begini Cara Kumpulkan Uang Belasan Juta dari ASN, Dinsos Bengkulu Patut Dicontoh

" Perbedaannya dari tahun ini dan tahun kemaren sangat signifikan. Tahun kemarin jumlah teacher 25 orang di tahun ini ada 60 orang. Dan pastinya ditahun ini ada banyak benefit yang didapatkan dan tidak didapatkan oleh teacher di tahun 2022," ujar M. Arif Rahman Hakim P.Hd selaku Master Trainer Kedutaan Besar Amerika Serikat Jakarta.

BACA JUGA:Heboh, Status Cerita FB Helmi Hasan, Tampilkan Cewek Tanpa Busana

Sebagai salah satu dari 12 provinsi yang terpilih, semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menambah kredibilitas guru-guru bahasa Inggris yang ada di Provinsi Bengkulu untuk bersaing dengan seluruh guru bahasa Inggris yang ada di kancah nasional maupun internasional.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: