Serial Abunawas: Membuktikan Aliran Angin

Serial Abunawas:  Membuktikan Aliran Angin

Ilustrasi Abunawas datang ke istana-Ist-radarbengkulu.disway.id

''Ngomong-ngomong,'' kata Baginda masih dengan posisi tengkurap, ''Mengapa kalau orang masuk angin yang dikeroki punggungnya? Bukan hidung atau mulutnya,ya? Lubang-lubang itu kan tempat keluar masuknya angin?''

''Enahlah,Baginda,'' sahut Abunawas ogah-ogahan.''Yang jelas , sejak zaman dulu kala orang-orang tua kita  kalau masuk angin ya.. dikerokin punggungya!''

 

''Mungkin angin masuk melalui pori-pori, ya?'' cetus Baginda lagi.

''Ya, mungkin saja. Baginda sudah tahu, gitu,lho! Masa masih tanya lagi!''

''Tapi kalau semua pori-pori ditutup, apa angin masih bisa masuk? Misalnya , badan ditutup baju atau mantel, kaki ditutup celana, telapak kaki ditutup kaus kaki, telapak  tangan ditutup kaus tangan, kepala ditutup topi, muka ditutup cadar... apa angin masih bisa masuk?''

 

''Hamba kurang paham. Tanya tabib atau dokter saja. Mereka lebih tahu.''

Sengaja Abunawas menjawab pendek-pendek. Karena, kalau menjawab panjang lebar, Baginda pasti makin menjadi. Dan kerokan maupun pijatan bakal semakin lama.

''Abu, kau belum jawab  pertanyaanku,'' lagi-lagi terdengar celotehan Baginda.

 

''Mengapa kalau orang masuk angin, yang dikeroki punggungnya? Bukan mulutnya atau hidungnya?''

''Kan sudah hamba bilang, kalau hamba kurang paham. Tanya tabib atau dokter saja. Mereka lebih tahu.''

''Tumben kau jadi bloon. Biasanya kau pintar dan cerdas...''

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu.disway.id