Terus Dipantau, Beras Meroket, Harga Ayam Turun di Bengkulu Tengah

Terus Dipantau,  Beras Meroket, Harga Ayam Turun di Bengkulu Tengah

Tim Survey Dinas Perdagangan Perindustrian dan Koperasi UKM (Disperindag dan UKM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menemukan harga beras masih cukup tinggi-Agus-radarbengkulu.disway.id

 

RADARBENGKULU DISWAY.ID  -  Tim Survey Dinas Perdagangan Perindustrian dan Koperasi UKM (Disperindag dan UKM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menemukan harga beras masih cukup tinggi. Ini berdasarkan hasil pemantauan harga bahan pokok di Pasar Taba Penanjung.

BACA JUGA:Cegah Banjir Besar Bengkulu, Ini Strategi Pembangunannya

 

Rinciannya, beras premium seperti beras cap Manggis menyentuh angka Rp 15.500/kg. Sementara beras lokal di kisaran Rp 13.000/kg.

"Berdasarkan temuan tim dilapangan, harga ayam potong masih cenderung murah. Yakni Rp 25.000/kg," jelas Kepala Disperindag UKM Benteng, Sugeng Oswari.  

BACA JUGA:UMB Mou Bersama Manipal International University

 

Ditambahkan, untuk harga cabe merah keriting mengalami penurunan sebesar Rp 5.000/kg dari harga sebelumnya yakni Rp 30.000/kg menjadi harga Rp 25.000/kg.

"Harga sembako lain cenderung stabil.  Diantaranya gula pasir Rp 15.000/kg, minyak Kita Rp 14.000/ltr, bawang putih Rp 34.000/kg, serta bawang merah lokal Rp 20.000/kg," bebernya.

BACA JUGA:Tabrakan Maut di Pagar Agung, Warga Pagar Alam Meninggal di Rumah Sakit Umum Tais

 

Ditambahkan, pihaknya terus melakukan pengawasan dan pemantauan rutin bersama tim guna memastikan bahwa stok pangan stabil.

"Pemerintah menjamin ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu.disway.id