Literasi Digital Berperan Penting dalam Menekan Kasus Kekerasan Seksual pada Anak

Literasi Digital Berperan Penting dalam Menekan Kasus Kekerasan Seksual pada Anak

Kasi Humas, AKP Sarmadi-Fahmi-radarbengkulu

 

RADARBENGKULU - Pengetahuan serta kecakapan pengguna dalam memanfaatkan media digital, seperti alat komunikasi, jaringan internet dan lain sebagainya sangat penting

Hal seperti ini mampu untuk mencegah kekerasan terhadap anak dengan Edukasi Literasi digital yang membantu anak-anak dalam mengembangkan keterampilan kritis dan analitis.

BACA JUGA:Turunkan 250 Personel, Polres Bengkulu Selatan Apel Gelar Pasukan Kesiapan Amankan Pemilu

 

Dalam dunia yang penuh dengan informasi yang mudah diakses, anak-anak perlu memiliki kemampuan untuk mengevaluasi dan memilah informasi yang benar, relevan, dan dapat dipercaya.

Kapolres BS AKBP Florentus Situngkir SIK melalui Kasi Humas AKP Sarmadi menyampaikan, literasi digital berperan penting dalam menekan kasus kekerasan seksual pada anak. Khususnya di lingkungan pendidikan.

BACA JUGA: Polres Bengkulu Selatan Salurkan Air Bersih ke Pintu Langit

 

"Saat ini sering terjadi kejadian seperti kekerasan terhadap anak dalam berbagai bentuk. Apalagi saat ini pihak kepolisian Bengkulu Selatan juga sedang menyikapi  kasus kekerasan pada anak. Tetapi hal itu tidak cukup. Kita sebagai orang tua juga harus melakukan pengawasan terhadap lingkungan anak,"kata Sarmadi diruang kerjannya Jumat (27/10).

Meskipun literasi digital perlu diberikan kepada anak, peran orang tua pun sangat perlu untuk menghindarkan anak dari kekerasan dan tindakan seksual yang dialami di sekolah.

Dan, orang tua jangan melepaskan anak secara penuh dengan suatu lembaga pendidikan. Bahkan dengan digital juga anak bisa terjerumus kedalam pergaulan yang tidak baik.

 

"Untuk itu ayo ajari  anak-anak kita untuk mengenal etika menggunakan media sosial. Jangan sampai dengan media sosial akan menjerat anak itu sendiri. Pandailah dalam memilah mana yang  harus kita lakukan dan yang mana yang tidak seharusnya kita lakukan. Jangan hanya mengikuti trennya zaman saja,"ucap Sarmandi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu