Jangan Terkejut! 11 Februari 2024 Bawaslu Mukomuko Copot Semua Spanduk, Bendera Partai dan Baliho Kampanye

Jangan Terkejut! 11 Februari 2024 Bawaslu Mukomuko Copot Semua Spanduk, Bendera Partai dan Baliho Kampanye

11 Februari 2024 Bawaslu Mukomuko Bersama Tim Gabungan Tertibkan Alat Peraga Kampanye -Seno-

RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Sebagaimana jadwal Pemilu 2024 yang telah ditetapkan, pada tanggal 10 Februari merupakan hari terakhir kampanye bagi peserta Pemilu. 

Kemudian, mulai tanggal 11 sampai dengan hari pencoblosan, tanggal 14 Februari akan masuk masa tenang

BACA JUGA:HUT KE 21, Jelajahi Alam Kabupaten Mukomuko dan Dapatkan Hadiah Mobil Idaman Keluarga

BACA JUGA:Ayo Pahami Langkah-langkah Mencoblos di TPS dan Apa Saja yang Perlu Dibawa

"Semua bentuk kampanye Pemilu bagi peserta Pemilu, Capres-Cawapres, Caleg, dan Parpol itu hari terakhir Sabtu 10 Februari," ungkap Ketua Bawaslu Mukomuko, Teguh Wibowo ketika dikonfirmasi. 

Katanya, pihak Bawaslu Mukomuko telah mengingatkan agar para Caleg dan Parpol mencopot alat peraga kampanye (APK) masing-masing. 

"Pantauan kami ada beberapa peserta Pemilu yang sudah mencopot APK masing-masing. Tapi ada juga yang belum," ungkap Teguh. 

BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi dan Fitur iPhone 16 Pro, Kapan Rilis di Indonesia? Simak Yuk

BACA JUGA:Tahun 2024,Hyundai Meluncurkan 5 Kendaraan Listrik Baru Dengan Baterai Buatan RI

Terhadap alat peraga kampanye yang belum dicopot, Teguh menegaskan pihaknya akan melakukan penertiban. 

Penertiban alat peraga kampanye ini akan melibatkan seluruh jajaran Bawaslu Mukomuko, TNI-POLRI, Pemkab Mukomuko dalam hal ini Satpol-PP dan personel Dinas Perhubungan, termasuk juga pihak KPU Mukomuko jajaran. 

 

"Penertiban besok, tanggal 11 Februari. Kami targetkan dalam sehari itu penertiban alat peraga kampanye bisa tuntas," sebut Teguh. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: