Kajari Mukomuko Jackpot, Ketua PA Juara 1, HUT KE 21 Mukomuko Penuh Kebahagaiaan
Tahta Kajari Bergeser, Lomba Mancing HUT ke-21 Kabupaten Mukomuko Berlangsung Seru -Seno-
RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Lomba Mancing Fokompimda dalam rangka memeriahkan HUT ke-21 Kabupaten Mukomuko Penuh kebahagiaan.
Kegiatan dilaksanakan pada hari Senin, 26 Februari 2024 di kolam Balai Benih Ikan (BBI) di Kecamatan Lubuk Pinang berlangsung seru dan banyak canda tawa
Tahta Kajari Mukomuko, Rudi Iskandar, selaku pemegang juara pada Lomba Mancing Fokompimda HUT Mukomuko sebelumnya, akhirnya digeser oleh Ketua Pengadilan Agama (PA) Mukomuko Budi Hari Prosetia.
Ketua PA Mukomuko dalam kurun waktu 3 jam waktu perlombaan, berhasil mendaratkan 15 ekor ikan mas.
BACA JUGA:BI Provinsi Bengkulu Optimis Pertumbuhan Ekonomi di Bengkulu Menunjukkan Tren Positif di Tahun 2024
Sementara Kajari Mukomuko, yang posisi spot mancingnya tepat berhadapan dengan Ketua PA, cuma berhasil mendaratkan 12 ekor ikan mas.
Akan tetapi, 1 ekor hasil tangkapan Kajari Mukomuko, merupakan ikan man jackpot atau ikan mas berpita yang beratnya lebih dari 2 kilogram.
"Untuk juara 1 lomba mancing Forkopimda dalam rangka HUT ke-21 Kabupaten Mukomuko tahun 2024 ini adalah Ketua PA Mukomuko," sebut Fajri alias Japrox juri lomba saat pengumuman.
"Juara 2 adalah juara tahun lalu, yakni Pak Kajari Mukomuko. Tapi Pak Kajari satu-satunya pemancing yang berhasil mendaratkan ikan jackpot," sambung Japrox.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: