Kapolda Bengkulu Bagikan 100 Paket Sembako di Kabupaten Kaur

Kapolda Bengkulu Bagikan 100 Paket Sembako  di Kabupaten Kaur

Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. H. Armed Wijaya M.H membagikan sembako-Hendri-radarbengkulu

BACA JUGA:Ini Dia Hasil Kesepakatan Rakor Mall Pelayanan Publik Kabupaten Kaur

 

"Harapan kami bantuan sosial sembako ini dapat memenuhi kebutuhan dan sedikit meringankan beban masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri. Hari ini akan kita bagikan 100 ( seratus ) paket sembako bantuan sosial kepada masyarakat Kabupaten Kaur yang sudah ditunjuk. Kita juga menyiapkan pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis," ujar Kapolda. 

Kapolda menambahkan, pembagian bantuan sosial sembako ini selain sebagai sarana berbagi di bulan suci Ramadan juga sebagai keprihatinannya terkait harga kebutuhan yang saat ini cukup tinggi. Dia juga mengajak kepada semua yang hadir pada acara ini untuk  selalu menebar kebaikan. Mengingat masih banyak sekali masyarakat di sekitar kita yang membutuhkan bantuan dan uluran tangan kita untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari.

BACA JUGA:Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kaur Imbau Perusahaan Bayar THR

 

"Mari kepada Forkopimda dan masyarakat yang memiliki kecukupan rezeki untuk berbagi ke sesama. Minimal lingkungan sekitar tempat kita tinggal," terang Kapolda. ()

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu