Ciptakan Suasana Aman, Polres Bengkulu Utara Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Nala

Ciptakan Suasana Aman, Polres Bengkulu Utara Laksanakan Apel Gelar   Pasukan Operasi Ketupat Nala

Polres Bengkulu Utara Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Nala-Berlian-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Kepolisian Sektor (Polres) Bengkulu Utara, Polda Bengkulu Kabupaten Bengkulu Utara melaksanakan Apel Gelar pasukan dalam rangka pengamanan dan Operasi Ketupat Nala jelang hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi bertempat di Mapolres Bengkulu Utara, Rabu, 3 April 2024.

Kegiatan diawali dengan pengecekan pasukan oleh Kapolres Bengkulu Utara. Kemudian dilanjutkan dengan penyematan tanda gelar pasukan, dan diakhiri dengan pengecekan kelayakan kendaraan operasional masing masing pasukan.

BACA JUGA:Mediasi Sengketa Batas Wilayah Bengkulu Utara - Lebong Tunggu Kehadiran Yusril Ihza Mahendra

 

Dalam penyampaiannya, Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Lambe Patabang Birana S.Ik M.H menyampaikan melalui apel gelar pasukan tersebut diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan damai selama Idul Fitri serta meningkatkan kualitas pengamanan arus mudik dan arus balik Idul Fitri di wilayah Bengkulu Utara.

“Melalui apel ini, diharapkan dapat menciptakan suasana nyaman, aman, dan damai selama Idul Fitri serta meningkatkan kualitas pengamanan arus mudik dan arus balik di wilayah Bengkulu Utara,” ucapnya.

BACA JUGA:Kapolda Bengkulu Berbagi Bantuan Sosial Langsung ke Masyarakat di Bengkulu Utara

 

Sementara itu, Sekretaris Daerah Bengkulu Utara, H. Fitriyansyah, S.STP, MM yang juga hadir dalam kesempatan ini berpesan kepada masyarakat Bengkulu Utara untuk menjaga dan meningkatkan keamanan di lingkungan masing-masing selama Idul Fitri. Terutama bagi yang melaksanakan mudik untuk meninggalkan rumah dengan keadaan terkunci sepenuhnya.

“Kita berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga dan meningkatkan keamanan di lingkungan masing – masing. Terutama untuk yang mudik, pastikan untuk meninggalkan rumah dengan keadaan terkunci sepenuhnya,” ucapnya. ()

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu