Warga Bengkulu Utara Pilih Jasa Travel untuk Balik ke Perantauan
Inilah kendaraan travel yang dinaiki warga Bengkulu Utara saat balik mudik-Berlian-radarbengkulu
RADARBENGKULU - Warga Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu dirantau pasca mudik libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah yang kembali ke perantauan lebih memilih menggunakan jasa angkutan travel.
Hal ini seperti disampaikan oleh warga Desa Durian Daun, Kecamatan Lais, Kabupaten Bengkulu Utara bernama Reva. Ia adalah seorang pelajar kelas XI yang diketahui tengah menempuh pendidikan di salah satu Pondok Pesantren di Kabupaten Ponorogo, Provinsi Jawa Timur.
BACA JUGA:Bupati dan Wabup Bengkulu Utara Salat Id di Balai Daerah Bersama Pejabat dan Masyarakat
Dirinya mengungkapkan lebih memilih jasa travel dibandingkan bus dan pesawat dikarenakan selain biaya yang lebih terjangkau juga tidak kehabisan tiket.
"Iya bang. Ini biaya lebih terjangkau, juga kita tidak kehabisan tiket. Saya pulang mudik kemarin juga menggunakan travel," ujarnya saat diwawancarai di Rumah Makan Surya 2 di Desa Pal 30, Kecamatan Lais, Bengkulu Utara Senin, 15 April 2024.
BACA JUGA:3 PPK Bengkulu Utara yang Divonis Bersalah Masih Berpeluang Daftar Lagi jadi Perangkat Adhoc
Dia mengungkapkan, tahun ini merupakan tahun pertama dirinya pulang lebaran setelah 5 tahun silam tidak berlebaran di kampung halaman.
"Tahun ini Alhamdulillah bisa pulang lebaran di kampung bang. 5 tahun saya gak pulang," katanya yang saat ini duduk di bangku Kelas XI.
BACA JUGA:3 PPK di Kabupaten Bengkulu Utara Terbukti Bersalah dan Melanggar Administratif
Diketahui dirinya menggunakan jasa angkutan travel dengan armada mini bus Hino Dutro Prestigo dengan kapasitas penumpang 21 orang. ()
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu