Kepala Desa Kembang Ayun Minta Kader Membuat Laporan Kinerja

Kepala Desa Kembang Ayun Minta Kader Membuat Laporan Kinerja

Kepala Desa Kembang Ayun, Kecamatan Manna-Fahmi-radarbengkulu

RADARBENGKULU -  Untuk menghindari terjadinya Tuntutan Ganti Rugi(TGR), maka semaksimal mungkin seluruh kegiatan harus dilengkapi dengan administrasi yang baik.

Sekecil apapun kegiatan tersebut karena dalam kegiatan Pemerintah Desa dipastikan akan menggunakan anggaran yang berasal dari Negara.

BACA JUGA:Ayo Ikut Lomba Maskot Pilkada Bengkulu Selatan, Dapatkan Hadiah Uang Rp 15 Juta

 

Hal itu harus dipertanggung jawabkan, salah satunya untuk membuat laporan setiap Kader yang ada di suatu desa.

Kepala Desa Kembang Ayun Mawanudin menyampaikan karena dasar dari penggajian untuk seluruh Kader dilihat dari laporan yang disampaikan ke Pemeintah Desa.

BACA JUGA:BPN Bengkulu Selatan Lakukan Sosialisasi Inventarisasi Data Lokasi Indikatif Pengadaan Tanah

 

Walaupun seluruh Kader sudah ditetapkan dan diangkat dengan Surat Keputusan (SK) bahkan untuk pembayaran gaji dibuktikan dengan SPJ pembayarannya.

"Kalau tidak ada laporan dari Kader itu tidak cukup,akan tetap dianggap fiktif oleh pihak Pemeriksa. Walaupun gaji tersebut sudah benar - benar diberikan kepada Kader. Intinya kami berharap seluruh Kader membuat laporan kinerjanya setiap bulan, karena ketika kita menerima insentif artinya kita juga harus mempertanggung jawabkan pekerjaan tersebut,"papar Mawanudin diruangannya Rabu (22/05).

BACA JUGA:Undang UAS, Pemkab Bengkulu Selatan Matangkan Persiapan Pelaksanaan Tabligh Akbar

 

Bukan hanya seluruh Kader yang dituntut untuk melengkapi kelengkapan administrasi,Pemeintah Desa pun wajib melengkapi setiap kegiatan. Kalau nantinya tidak mau TGR. Untuk itu pihak Pemerintah Desa kesinergian terjadi antara Kader yang ada di desa.

Dengan cara bersama - sama bekerja untuk kemajuan desa. Dan disini juga peran Perangkat Desa harus lebih aktif dalam menjalankan tugasnya. Sehingga sinkronisasi terjalin mulai dari lini terbawah sampai atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu