Teddy Rahman dan Arie Septia Adinata Bukan Kader Nasdem Tapi Dapat Rekomendasi Maju di Pilkada Tahun 2024

Teddy Rahman dan Arie Septia Adinata Bukan Kader Nasdem Tapi Dapat Rekomendasi Maju di Pilkada Tahun 2024

Teddy Rahman, S.E., M.M dan Arie Septia Adinata telah resmi menerima surat rekomendasi maju sebagai calon kepala daerah dari Partai NasDem Bengkulu-Ist-

 

RADAR BENGKULU  - Teddy Rahman, S.E., M.M dan Arie Septia Adinata telah resmi menerima surat rekomendasi maju sebagai calon kepala daerah dari Partai NasDem Bengkulu.

Kedua tokoh muda ini sejatinya bukan Kader partai Nasdem, namun keduanya mendapat kepercayaan dari partai besutan Surya Paloh. 

Pada pesta demokrasi daerah atau Pemilihan Kepala Daerah Serentak pada 27 November mendatang, Partai NasDem wilayah Provinsi Bengkulu seperti kekurangan Kader untuk diusung sebagai calon kepala daerah. 

Hal ini terbukti dengan Partai NasDem memberikan rekomendasi kepada Teddy Rahman yang bukan Kader untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Seluma.

Rekomendasi Nasdem ini tertuang dalam Surat Nomor 114-SI/RP/BPP-NasDem/VI/2024. 

BACA JUGA: 4 Kandidat Calon Gubernur Bengkulu Terkuat Tahun 2024 Masih Menunggu Rekomendasi Partai, 1 Paslon Independen

BACA JUGA:Polsek Kaur Tengah Lakukan Penanaman Pohon di Area Pantai Hili Kecamatan Semidang Gumay

Selain itu, Arie Septia Adinata yang juga bukan kader NasDem mendapatkan rekomendasi untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Bengkulu Utara melalui Surat Nomor 120-SI/RP/BPP-NasDem/VI/2024.

Kendati demikian, menurut Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Bengkulu, Hj. Erna Sari Dewi atau akrab disapa ESD, menyatakan bahwa memilih dua kandidat tersebut untuk maju pada Pilkada di Provinsi Bengkulu merupakan  komitmen Partai Nasdem dalam mendorong perubahan dan kemajuan daerah.

Meski keduanya bukan Kader, namun dengan memberikan rekomendasi kepada calon kepala daerah dinilai memiliki kapabilitas dan integritas tinggi.

Meskipun bukan berasal dari kader internal partai.

Langkah ini diambil sebagai wujud nyata dari visi Partai NasDem yang mengedepankan kepentingan masyarakat di atas kepentingan golongan.

"Kami memilih calon yang memiliki rekam jejak baik, visi yang jelas, serta kemampuan untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat," ungkap ESD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: