Seorang Wanita Pekerja Karaoke Terindikasi Mengidap Penyakit Menular Seksual
Seorang Wanita Pekerja Karaoke Terindikasi Mengidap Penyakit Menular Seksual -Ist-
radarbengkuluonline.id - Tim gabungan dari Dinas Satpol-PP, TNI-POLRI, dan Dinas Kesehatan menemukan seorang wanita pekerja hiburan karaoke terindikasi mengidap penyakit menular seksual.
Untuk itu, pihak Satpol-PP memulangkan orang tersebut ke daerah asal.
Kepala Dinas Satpol-PP Mukomuko, Jodi, S.Pd menuturkan, sebelumnya tim gabungan melakukan razia ketempat hiburan karaoke.
Selain memberikan arahan dan pembinaan, tim juga melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap wanita pekerja karaoke sebagai pemandu lagu (PL/LC).
"Setelah dilakukan pemeriksaan ada PL yang terindikasi mengidap penyakit menular seksual. Sudah dipulangkan ke daerah asal," ungkap Jodi.
Jodi menegaskan, hanya ada 1 wanita pekerja karaoke yang diduga mengidap penyakit menular seksual berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan oleh petugas medis.
Puluhan wanita lain yang berprofesi sebagai PL karaoke dinyatakan sehat.
Meski demikian, Jodi mengingatkan agar tidak ada aktifitas prostitusi atau sampai berhubungan badannya.
Selain karena itu dilarang secara agama dan pemerintah, juga bisa memicu tertularnya penyakit.
BACA JUGA:Mengagumkan, SMK Negeri 4 Kota Wakili Provinsi Bengkulu Pameran di JCC Jakarta
BACA JUGA:Peringatan HUT ke-79 RI di Bengkulu: Kirab Bendera Merah Putih dan Lomba Daerah Antar OPD
Jodi juga memastikan, razia dan patroli gabungan akan terus digelar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: