Menjelang Azan Maghrib, Bupati Seluma Bersama Masyarakat Lakukan Titik Nol Jalan Mulus

Menjelang Azan  Maghrib,  Bupati Seluma Bersama Masyarakat Lakukan Titik Nol Jalan Mulus

Bupati Seluma saat lakukan Titik Nol Jalan Mulus-Wawan-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Seluma -- Tak Perduli siang malam, Bupati Seluma Erwin Oktavian SE terus turun ke lokasi melakukan pemberian titik nol Program Jalan Seribu Mulus.

Seperti pada Jumat, 9 Agustus 2024,  Bupati Seluma Erwin Octavian, SE didampingi Kepala Dinas PU-PR memberi tanda titik nol dimulainya pembangunan jalan dari Desa Lubuk Terentang ke Desa Talang Kabun, Kecamatan Lubuk Sandi. 

BACA JUGA: Slogan Seluma ALAP Maknanya Bukan Cantik Ya, Tapi Ini ...

BACA JUGA:Jumlah TPS di Kabupaten Seluma Berpotensi Berubah

 

Titik nol jalan dengan konstruksi hotmix sepanjang 800 meter tersebut, dilakukan Bupati Seluma beserta masyarakat menjelang Adzan Magrib. 

"Saya tidak perduli mau siang ataupun malam. Yang penting jalan ini sudah di titik nol dan akan segera dilakukan pembangunan. Hal terpenting desa adik sanak tersentuh pembangunan, khususnya jalan," kata Bupati. 

BACA JUGA:Kabupaten Seluma Terima Duplikat Bendera Merah Putih, Siap Dikibarkan Serentak 17 Agustus 2024

BACA JUGA:Sebanyak 36 Orang Paskibra Seluma Jalani Masa Karantina

 

Bupati memastikan, pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Seluma akan terus dilanjutkan sesuai dengan Program Seluma Seribu Jalan Mulus

Sementara itu, Komarudin, warga trans Talang Kebun mengatakan sangat bersyukur jalan di desanya dibangun. Karena, sudah lama tak tersentuh oleh pembangunan.

BACA JUGA:Lima Partai Politik Bakal Usung Erwin Oktavian jadi Calon Bupati Seluma

BACA JUGA:Beredar Video Duel Perkelahian Pelajar di Bendungan Seluma, Polisi Turun Tangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu