Petugas BKSDA Pasang Kerangkeng dan Camera di Tanjung Kuaw Seluma
Pemasangan kerangkeng perangkap di Trans Bali Dusun II Desa Tanjung Kuaw, Kecamatan Lubuk Sandi-Wawan-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id, Seluma - Petugas BKSDA Seksi Konservasi Wilayah II Bengkulu bersama tim lembaga konservasi satwa liar dari Wildlife Conversation Society (WCS) akhirnya memasang kerangkeng perangkap di Trans Bali Dusun II Desa Tanjung Kuaw pada Jumat siang (27/9) .
Ini dilakukan untuk menindaklanjuti laporan dan permintaan Kades Tanjung Kuaw, Kecamatan Lubuk Sandi.
BACA JUGA:Siap-Siap, Pjs Bupati Seluma Akan Pantau Progres OPD
BACA JUGA:Pembangunan Klaster Kampung Bahari Nusantara Seluma Ditinjau Aspotmar Kasal
Pemasangan perangkap langsung didampingi perangkat Desa Tanjung Kuaw beserta masyarakat setempat, dengan memakai umpan seekor ayam.
" Perangkap dipasang di areal perkebunn sawit warga berjarak sekitar 20 meter dari kandang kambing milik warga yang sebelumnya menjadi sasaran binatang buas yang diduga macan dahan," sampai Kades Tanjung Kuaw, Heri Yulianto.
BACA JUGA:Penjabat Sementara Bupati Meri Sasdi Bertugas 58 Hari di Seluma
BACA JUGA:Untung Besar, Investor Tiongkok Lirik Potensi Batu Bara dan Perikanan Seluma
Menurutnya, selama ini ancaman binatang buas telah meresahkan warga dan mengganggu aktivitas, terutama kalangan petani pekebun dan peternak kambing.
" Sementara itu kami mengimbau kepada warga kami untuk waspada saat beraktivitas di kebun maupun saat berjalan dimalam hari.
BACA JUGA:Dinas Kesehatan Seluma Gelar Pelayanan Kesehatan Gizi
BACA JUGA:Ini Dia Hasil Undian KPU Seluma, Teguh Nomor 1, Erjon Nomor 2
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu