Ini Jadwal dan Aturan Yang Harus Dipatuhi Oleh Pelamar CASN Bengkulu Selatan
Kabid Pengadaan Informasi Mutasi dan Promosi (PIMP) Daniel Rudyanto, S.IP, M.AP-Fahmi-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id, Manna - Berdasarkan pengumuman BKPSDM Bengkulu Selatan, jadwal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), ada beberapa hal yang harus dilakukan oleh pelamar CASN pada tanggal 9 November 2024 mendatang.
Sebelum melakukan SKD dan hal itu wajib dipatuhi saat menjalani SKD.Jangan sampai karena tidak mematuhi persyaratan yang diberikan akan merugikan diri sendiri dan tidak diperbolehkan mengikuti SKD.
BACA JUGA:Mau Tahu, Ini Dia Jumlah Dana Alokasi Khusus PUPR Bengkulu Selatan Tahun 2025
BACA JUGA:Dibuka Sekda, Bengkulu Selatan Adakan Bimbingan Teknis Metadata Statistik
Kepala BKPSD Kabupaten BS H. Abdul Karim, S.Sos melalui Kabid Pengadaan Informasi Mutasi dan Promosi (PIMP) Daniel Rudyanto, S.IP, M.AP menyampaikan, untuk pelaksanaan SKD akan dilakukan di UPT BKN Bengkulu. Adapun yang akan mengikuti seleksi SKD pada 9 November tersebut sebanyak 286 yang dinyatakan lulus administrasi sebelumnya.
Sebelum mengikuti tes, lanjut Daniel, seluruh peserta diminta untuk mencetak kartu peserta ujian masing-masing. Selain itu, ada aturan dalam mencetak kartu tersebut.
BACA JUGA:Ini Daftar Nama Anggota Alat Kelengkapan Dewan DPRD Bengkulu Selatan
BACA JUGA:Mau Tahu, Ini Jumlah Pelamar Setiap Formasi Seleksi PPPK Bengkulu Selatan
Kartu yang dicetak untuk peserta ujian wajib menggunakan printer berwarna melalui https://sscasn.bkn.go.id di akun masing-masing.
"Dari seluruh pelamar CASN akan kita ambil yang terbaik nantinya sebanyak 60 Formasi. Bagi pelamar harus benar - benar mempersiapkan dirinya untuk mengikuti seleksi.Sebagai pemberitahuan, peserta SKD juga wajib hadir di lokasi sekitar 90 menit sebelum jadwal dimulai. Peserta akan melakukan registrasi dan menerima pin peserta,"papar Daniel.
BACA JUGA:Pemda Bengkulu Selatan Salurkan 1.200 Paket Bantuan Untuk Petani Korban Bencana Alam
BACA JUGA: Pimpinan DPRD Bengkulu Selatan Dilantik, Semua Anggota Diminta Kerjasama
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu