16 Tahun Kepahiang, Warga Dihibur Wali Band dan Bella Nova

16 Tahun Kepahiang, Warga  Dihibur Wali Band dan Bella Nova

RBO  >>>  KEPAHIANG  >>>   Dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Kepahiang ke 16, Pemkab Kepahiang menghadirkan Wali Band dan artis cantik Bella Nova. Selain dari itu, Pemkab Kepahiang juga menggelar tabligh akbar denga menghadirkan ustad kondang kelahiran Makasar, Sulawesi Selatan, yaitu, ustad Das’ad Latif. Kegiatan tersebut disepakati dalam rapat pembentukan panitia Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Kepahiang ke 16 di aula Setda Kepahiang Senin,(2/12).

Kepala Bagian Pemerintahan Setdakab Kepahiang, Iwan Zamzam Kurniawan, SH mengatakan, rangkaian kegiatan HUT ke 16 ini ada 25 item. Dalam rapat ini, masing-masing OPD koordinator menyampaikan masing-masing rencana kegiatannya. Kegiatan tersebar mulai dari upacara bendera, paripurna istimewa, hiburan rakyat, tabligh akbar, pawai pembangunan, olahraga, dan lain sebagainya. “Upacara dan paripurna dilaksanakan satu hari, yaitu pada tanggal 7 Januari 2020. Kemudian, hiburan rakyat dilaksanakan pada malam harinya. Dan tabligh akbar dilaksanakan pada tanggal 9 Januari,”terang Iwan.

Ia berharap, dari 25 rangkaian kegiatan tersebut bisa berjalan dengan lancar, dan sesuai dengan yang diharapkan. Sementara untuk lokasi kegiatan dipusatkan di kawasan Jalan BBI samping SPP. “Untuk menyukseskan 25 rangkaian kegiatan HUT ini, kita harap masing-masing OPD yang ditunjuk menjadi panitia pelaksana atau koordinator kegiatan bisa melaksanakan tugasnya dengan baik,”harapnya.(ide)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: