DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Berbagi ke Panti

DWP Kanwil Kemenag  Provinsi Bengkulu Berbagi ke Panti

radarbengkuluonline.com - BENGKULU - Gerakan berbagi dan peduli kembali diwujudkan oleh pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu. Kali ini cukup istimewa, pengurus menggelar makan bersama dengan puluhan anak yatim piatu di Panti Asuhan Bumi Raflesia Jalan Kesehatan II Kelurahan Anggut Atas, Kota Bengkulu.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua DWP Kemenag Provinsi Bengkulu, Hj. Megaharyanti Zahdi didampingi Wakil Ketua DWP Mai Hamdani serta dihadiri sejumlah pengurus.

"Kegiatan ini merupakan wujud aksi nyata kami untuk hadir ditengah-tengah masyarakat. Kali ini kami berbagi senyum untuk anak-anak yang membutuhkan di Panti Asuhan Bumi Raflesia,’’ kata Megaharyanti tadi pagi kepada radarbengkuluonline.com. BACA JUGA: DWP Kanwil Kemenag Bengkulu Gelar ”Jumat Barokah”

DWP Kanwil berkomitmen akan terus mengambil peran. Karenanya, hadirnya DWP untuk meningkatkan partisipasi dan keberdayaan masyarakat, memberikan pelayanan kepada masyarakat serta mengembangkan kesetiakawanan  sosial,  gotong  royong dan bertoleransi dalam kehidupan bermasyarakat.

‘’Siapa pun orangnya, organisasinya, kami siap bersinergi. Karena DWP hadir untuk membantu pemerintah memberikan pelayanan serta mengembangkan kesetiakawanan sosial dalam kehidupan bermasyarakat,’’ ungkap Ibu Yanti begitu Ketua DWP yang dilahirkan di Kabupaten Mukomuko itu akrab disapa.

‘’Karenanya, saya mengajak semua pengurus DWP Kemenag terus berkarya untuk masyarakat,’’ ujar Ibu Yanti.

Diakhir penyampaiannya dengan anak-anak panti, Ibu Yanti juga meminta doa dari  para anak yatim untuk seluruh keluarga besar Kemenag, khususnya di Provinsi Bengkulu.

"Doakan kami keluarga besar Kemenag diberikan kesehatan,  sehingga dapat menjalankan amanah dengan baik untuk melayani masyarakat. Anak-anak juga jangan lupa jaga kesehatan dan selalu patuhi protokol kesehatan 5M1D,’’ demikian Ibu Yanti mengakhiri.(Ae-4/rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: