Pemkot Lakukan Revitalisasi Makam Inggris
Reporter:
radar|
Editor:
radar|
Rabu 08-12-2021,08:47 WIB
![Pemkot Lakukan Revitalisasi Makam Inggris](https://radarbengkulu.disway.id/assets/default.png)
radarbengkuluonline.com - BENGKULU - Dinas Pariwisata Kota Bengkulu akan melakukan revitalisasi terhadap makam Inggris yang terletak di Kelurahan Jitra, Kecamatan Teluk Segara. Ini dikatakan Kepala Dinas Pariwisata Kota Bengkulu, Amrulah.
Revitalisasi ini, lanjutnya, akan dilakukan setelah melakukan pertemuan dengan Kedutaan Inggris. Oleh karena itu, pihaknya bersama tim dari pemerintah kota lainnya akan menjadwalkan pertemuan tersebut untuk membahas pengembangan kawasan Makam Inggris tersebut.
"Kita telah mengajukan permohonan untuk merenovasi makam Inggris. Revitalisasi dilakukan agar kondisi makam Inggris lebih baik tanpa merubah bentuk asli makam tersebut," kata Amrulah kepada radarbengkuluonline.com Selasa (7/13) kemarin.
BACA JUGA:
Ia menambahkan, setelah dilakukan pemugaran di kawasan Makam Inggris itu, maka makam tersebut akan menjadi pusat wisata bersejarah baru di Kota Bengkulu. Dengan adanya revitalisasi tersebut, ini dapat memberikan pemahaman sejarah tentang makam Inggris di masa lalu. Serta membantu anak keturunan warga Inggris yang ingin berziarah ke makam leluhurnya yang dimakamkan di kawasan tersebut.
BACA JUGA INI:
"Karena memang saat ini pembangunan tersebut perlu dilakukan mengingat sudah lama memang," sampainya.
Untuk diketahui, saat ini makam yang ada di dalam pemakaman berdasarkan hasil pendataan ada sekitar 53 makam. (Bro)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 DPRD Provinsi Bengkulu Harap Anggaran Pembangunan Infrastruktur Tidak Dipangkas Efisiensi Anggaran
- 2 SMPN 1 Bengkulu Tengah Juara 1 Mahoni Paskibra Competition
- 3 Panti Pijat di Mukomuko Diminta Tutup Secara Total
- 4 Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Quran Bersama Qariah Nasional Provinsi Bengkulu Dr Hj.Evriza
- 5 Pemda Bengkulu Selatan Ikut Rakornas Pengendalian Inflasi Daerah
- 1 DPRD Provinsi Bengkulu Harap Anggaran Pembangunan Infrastruktur Tidak Dipangkas Efisiensi Anggaran
- 2 SMPN 1 Bengkulu Tengah Juara 1 Mahoni Paskibra Competition
- 3 Panti Pijat di Mukomuko Diminta Tutup Secara Total
- 4 Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Quran Bersama Qariah Nasional Provinsi Bengkulu Dr Hj.Evriza
- 5 Pemda Bengkulu Selatan Ikut Rakornas Pengendalian Inflasi Daerah