Desa Tambangan Lakukan Penetapan RKP Tahun 2023

 Desa Tambangan Lakukan Penetapan RKP Tahun 2023

Desa Tambangan melaksanakan musyawarah dan penetapan RKP untuk tahun 2023-Fahmi-

 

MANNA, RADARBENGKULUONLINE.COM -  Dalam wujud perencanaan tahunan, Desa Tambangan menetapkan Rancangan Kerja Pemerintah (RKP) Desa untuk tahun 2023.  Nantinya bisa menentukan arah kebijakkan Pemerintah Desa. Baik itu dalam sektor pembangunan, pembinaan, pemberdayaan ataupun penyelenggaraan pemerintahan.

Kepala Desa Tambangan, Imran Junaidi menyampaikan, dalam  RKP ini berisi tentang prioritas aspirasi masyarakat yang diambil berdasarkan hasil musyawarah yang nantinya bisa dibiayai oleh pagu indikasi desa, PAD, swadaya masyarakat. Baik itu Kabupaten, Provinsi untuk kemajuan desa dalam jenjang setiap tahunnya.

"Berdasarkan penetapan RKP kita memprioritaskan ada depalapan item pembangunan. Yaitu pembuatan lampu jalan, pengadaan genset, pengadaan tong sampah, penyediaan air bersih, tempat pemandian mayit, kelengkapan fasilitas permainan PAUD, pembangunan MCK, pembukaan jalan central produksi. Semua usulan tersebut sudah dilakukan beberapa tahun yang lalu,"papar Imran kepada RADARBENGKULUONLINE.COM di ruangan kerjanya tadi siang.

Semoga dengan ditahun 2023, pandemi Covid - 19 bisa dinyatakan sudah menghilang dari penyebarannya. Sehingga pembangunan yang sudah disusun bisa dilaksanakan. Karena pembangunan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

BACA JUGA:Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu Buat Taman Baru Untuk Masyarakat

Adapun tujuan pembangunan ini,selain meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pihaknya juga mempunyai keinginan untuk melakukan pembangunan,dimana dalam kurun waktu dua tahun kebelakng tidak ada pembangunan yang dilaksanakan.

BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (51)

"Semoga ditahun 2023 semuanya bisa terealisasi. Tidak ada halangan dalam segi anggaran. Apalagi yang diusulkan tersebut merupakan prioritas yang dibutuhkan. Sehingga nantinya bisa memberikan fasilitas yang lengkap kepada masyarakat untuk menumbuhkan perekonomian."

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: