Polsek Giri Mulya Dampingi Samsat BU Lakukan Sosialisasi

Polsek Giri Mulya Dampingi   Samsat BU Lakukan Sosialisasi

Kapolsek Giri Mulya Ipda. Freddy Simaremare, SH beserta Bhabinkamtibmas Polsek Giri Mulya Bripka. Wisnu Nugroho melaksanakan kegiatan pembagian bantuan bibit pohon -Berlian-

 

Usai Bagikan Bibit Nangka dan Durian Bersama Jasa Raharja

GIRI MULYA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Kapolsek Giri Mulya Ipda. Freddy Simaremare, SH beserta Bhabinkamtibmas Polsek Giri Mulya Bripka. Wisnu Nugroho melaksanakan pembagian bantuan bibit pohon program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan ( TJSL ) dari PT. Jasa Raharja ke masyarakat melalui Polsek Giri Mulya di Desa Suka Mulya, Kecamatan Giri Mulya, Bengkulu Utara Rabu siang (05/10/2022). 

Kegiatan ini dihadiri Kepala Desa Suka Mulya Nirmi, Jasa Raharja Bengkulu Utara, Novian Eleven, Kasat Lantas Polres Bengkulu Utara Iptu. Eka Hendra Ardiansyah, STK, S.IK.

Adapun rincian bibit pohon yang dibagikan yakni pohon Durian sebanyak 40 batang dan pohon Nangka sebanyak 40 batang yang dibagikan ke warga masyarakat Desa Suka Mulya, Bengkulu Utara. 

Kapolres BU, AKBP. Andy Pramudya Wardana, S. Ik. MM melalui Kapolsek Giri Mulya, Ipda. Freddy Simaremare, SH menjelaskan, maksud dan tujuan pembagian bibit pohon Durian dan Nangka diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat setempat.

BACA JUGA:Kontraktor Kantor Pengadilan Agama Mukomuko Ditegur

"Bantuan bibit Nangka dan Durian ini merupakan program TJSL dari PT. Jasa Raharja ke masyarakat yang penyalurannya melalui Polsek Giri Mulya di Desa Suka Mulya. Semoga bantuan bibit Durian dan Nangka ini dapat berguna dan bermanfaat untuk masyarakat. Selain penghijauan, jika sudah panen nanti hasilnya bisa dinikmati bersama," jelas Kapolsek Ipda. Freddy Simaremare. SH. 

Usai kegiatan pembagian bibit, Kapolsek Ipda. Freddy Simaremare, SH bersama Bhabinkamtibmas Polsek Giri Mulya Bripka Wisnu Nugroho mendampingi giat sosialisasi program Pemerintah Provinsi Bengkulu tentang pemutihan kendaraan bermotor di Desa Suka Mulya, Kecamatan Giri Mulya. Rabu (05/10/2022).

Kegiatan sosialisasi program Pemerintah Provinsi Bengkulu tentang pemutihan kendaraan bermotor ini dilakukan oleh Samsat Bengkulu Utara yang dilakukan langsung oleh Kasat Lantas Iptu. Eka Hendra Ardiansyah, STK, S.IK bersama Jasa Raharja Bengkulu Utara, Novian Eleven dan Kasi Penetapan UPTD PPD Samsat Bengkulu Utara Marsudi Hadi. 

BACA JUGA: DPK Provinsi Bengkulu MoU Bersama DPK DI Yogyakarta

Kapolres BU AKBP. Andy Pramudya Wardana, S. Ik. MM melalui Kapolsek Giri Mulya Ipda. Freddy Simaremare, SH mengatakan, giat yang dilakukan oleh Sat Lantas Polres Bengkulu Utara bersama Jasa Raharja Bengkulu Utara ini dalam rangka mensosialisasikan program Pemerintah Provinsi Bengkulu tentang pemutihan kendaraan bermotor.

"Kita dari Polsek dalam kegiatan ini mendampingi Kasat Lantas bersama Jasa Raharja dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Harapan kita program Pemerintah ini dapat dimaksimalkan oleh masyarakat untuk tertib administrasi perpajakan," jelas Ipda. Freddy Simaremare. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: