Fantastis, Ongkos Calon Jemaah Haji Bengkulu ke Embarkasi Antara di Sumatera Barat Rp 8 Juta Perjamaah

Fantastis, Ongkos Calon Jemaah Haji Bengkulu ke Embarkasi Antara di Sumatera Barat Rp 8 Juta Perjamaah

Gubernur Rohidin Mersyah--

 

RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Adanya kenaikan ongkos penerbangan dari Bengkulu menuju Embarkasi Antara di Sumatera Barat yang sangat fantastis membuat publik bertanya-tanya.

 

Oleh karena itu Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah meminta jamaah untuk tenang dan berdoa, karena saat ini Pemerintah provinsi Bengkulu akan terus memperjuangkan keberangkatan jemaah dengan biaya yang tentunya tidak melanggar aturan yang berlaku. 

 

 

Gubernur memastikan semua akan berjalan dengan baik baik saja dan jemaah haji dari Bengkulu akan tetap diprioritaskan keberangkatannya.

BACA JUGA:Ratusan Pemuda ikuti Pendidikan Karakter Dasar Kabahill Center Bengkulu

 

 

Rohidin menjelaskan biaya operasional pergi-pulang calon jamaah haji Provinsi Bengkulu ke Embarkasi Antara di Sumatera Barat melalui maskapai penerbangan menghabiskan dana Rp 12 miliar atau setara Rp 8 juta per jamaah. Menurut Gubernur naiknya ongkos penerbangan itu sangat fantastis.

 

 

Keberatan kenaikan biaya operasional hingga lebih 100 persen itu pun ditempuh Gubernur Rohidin melalui jalur rekomendasi dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) maupun Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:4 Calon KPU Dipastikan Gagal

 

 

"Dari Rp 6 miliar perkiraan awal naik menjadi Rp12 miliar itu sangat tinggi. Jika kita perkirakan, mana ada harga tiket pesawat pulang pergi itu perjamaah sampai Rp 8 juta. Kalaulah Rp4 juta saja masih masuk akal," kata Rohidin.

 

 

Gubernur menilai tingginya markup penjualan tiket pesawat harus diimbangi dengan rekomendasi agar kedepannya tidak menjadi temuan kendati biaya operasional haji saat ini cukup tersedia.

BACA JUGA:Buka Posko Pengaduan THR, Disnakertrans Provinsi Bengkulu Sidak ke Perusahaan

 

 

"Harus ada rekomendasi agar kedepan tidak ada temuan. Langkah ini juga agar bisa mewakili Pemerintah Provinsi Bengkulu agar biaya di maskapai bisa diturunkan," pinta Gubernur.

BACA JUGA: Agak Aneh, Angkutan Batu Bara Kembali Mengular Sampai di Simpang Kandis

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id