Kemenag Benteng Dapat Penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Bengkulu

Kemenag Benteng Dapat Penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Bengkulu

H.Zainal Abidin menerima langsung penghargaan berupa piagam dari Kepala KPPN Bengkulu, Ady Wijaya Joanes Brebeuf-Agus-radarbengkulu.disway.id

BENTENG, RADARBENGKULU.DISWAY.ID – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kembali meraih penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Bengkulu. 

 

 

 

 

 

Adapun penghargaannya yaitu Peringkat Ketiga Satker Terbaik Kategori Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran Satker dengan Pagu Besar.

Penghargaan diberikan saat Kepala Kantor Kemenag Bengkulu Tengah, Drs.H.Zainal Abidin,MH menghadiri acara Treasury Awards Tahun 2023 yang diselenggarakan KPPN Bengkulu. 

 

 

 

 

 

Sementara itu, selaku Kakan Kemenag Bengkulu Tengah, H.Zainal Abidin menerima langsung penghargaan berupa piagam dari Kepala KPPN Bengkulu, Ady Wijaya Joanes Brebeuf.

Disisi lain, Zainal mengaku sangat bangga atas capaian yang diperoleh dan mengapresiasi kinerja pengelola keuangan Satker Kantor Kemenag Bengkulu Tengah.

 

 

 

 

 

"Alhamdulillah, patut kita syukuri atas penghargaan yang diraih ini. Kita masuk dalam Peringkat Ketiga Satker Terbaik dengan Pagu Besar di lingkup KPPN Bengkulu. Ini menunjukkan kinerja pegawai kita khususnya bagian keuangan memiliki kecakapan kinerja dan integritas yang baik," katanya.

BACA JUGA:Menyingkap Tambo Suku Rejang di Provinsi Bengkulu (16) - Serindang Bulan Diselamatkan Tuanku Indrapura

 

 

 

 

 

Sementara itu, ia berharap capaian ini dapat dipertahankan dengan komitmen integritas, selalu mendedikasikan tenaga dan pikiran untuk nama baik Kementerian Agama.

Selain itu, penghargaan ini juga diharapkan dapat memotivasi kepada lainnya untuk bekerja lebih baik lagi, sehingga dapat  memberikan yang terbaik.

BACA JUGA:Aksi Akrobatik di Kota Merah Putih Ini Bikin Heboh

 

 

 

 

 

"Atas prestasi ini, semoga menjadi sebuah bentuk motivasi agar selalu memperhatikan tata cara pengelolaan anggaran pemerintah sehingga dapat dipertanggungjawabkan secara baik, dipertahankan dan semakin baik karena diikuti seluruh komponen di Kemenag Bengkulu Tengah," harapnya. 

BACA JUGA:Presiden Jokowi Beli Sapi Limosin Warga Seluma Rp 84 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id / kemenag benteng dapat penghargaan dari kantor pelayanan perbendaharaan negara bengkulu