Diduga Kebanyakan Materai, Penyebab Minimnya Pendaftar Calon Bawaslu Kabupaten/Kota

Bawaslu-ist-
BACA JUGA:JPPB Minta Bawaslu RI Batalkan Hasil Pleno Timsel
"Untuk apa ikut jika hanya memperpanjang barisan saja dan hanya menghabiskan uang saja. Paling tidak satu jutaan habis biaya. Saya baru kali ini melihat syarat untuk ikut seleksi saja sudah harus menghabiskan banyak uang hanya untuk beli 10 materai. Ditambahkan lagi syarat-syarat yang juga membutuhkan biaya," kata pelamar calon anggota bawaslu yang minta namanya tidak disebutkan.
Selain itu, tersiar kabar juga, jika nama-nama yang akan jadi anggota Bawaslu sudah ada dan proses seleksi ini hanya sebagai formalistas belaka. "Hal ini juga menjadi salah satu penyebab minimnya pendaftar," kata dia.
BACA JUGA:Kurang Peminat, Pendaftaran Bawaslu Kabupaten Kota Diperpanjang
Sementara itu, data terhimpun, jumlah pendaftar setiap kabupaten sebagai berikut; Kota Bengkulu 32 pendaftar, Bengkulu Tengah 24, Seluma 33, Bengkulu Selatan 38, Kaur 19, Kepahiang 23, Rejang Lebong 36, Lebong 33, Bengkulu Utara 25, Mukomuko 22. Sehingga total keseluruhan pendaftar sebanyak 285 pendaftar.
Ketua Timsel Bengkulu Wilayah II, Jt Pareke, mengatakan masa perpanjangan pendaftaran tidak ada penambahan yang signifikan. Total keseluruhan pendaftar dari 10 kabupaten/ Kota sebanyak 285 orang. Ini terdiri dari pendaftar laki-laki 245 orang dan perempuan 40. Timsel saat ini sedang melakukan verifikasi berkas pendaftar calon anggota Bawaslu.
BACA JUGA:Daftarlah....Perempuan Bengkulu Ditunggu Timsel Bawaslu
“Tidak ada penambahan signifikan. Cuma ada dua Kabupaten yang mendaftar di masa perpanjangan. Namun tidak untuk keterwakilan perempuan. Hanya Bengkulu Selatan yang memenuhi 30 persen kuota perempuan,” katanya.
Padahal dibutuhkan delapan kali kebutuhan, maka setidaknya pendaftar sebanyak 24 orang. Dimana kebutuhan anggota Bawaslu Kabupaten/kota berjumlah 3 orang.
BACA JUGA:Bawaslu dan KAHMI Kota Deklarasi Pemilu Damai
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: https://radarbengkulu.disway.id