Ruri Irwandi: Kita Butuh Waktu untuk Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Mukomuko

 Ruri Irwandi: Kita Butuh Waktu untuk Padamkan Kebakaran  Lahan Gambut di Mukomuko

Tim gabungan berupaya memadamkan api kebakaran lahan gambut di Mukomuko-Seno-radarbengkulu.disway.id

 

RADAR BENGKULU  -  Kebakaran lahan perkebunan sawit di RT 5 Talang Karet, Kelurahan Bandaratu, Kota Mukomuko terus berupaya dipadamkan oleh  Tim gabungan dari TNI-Polri, serta Pemkab Mukomuko.

BACA JUGA: Bukan dari Kota Bengkulu, Siswi SMPN 8 Kaur Raih Medali O2SN Tingkat Nasional 2023

 

Masih butuh waktu untuk mengendalikan api yang melalap tanah gambut beserta tanaman dan tumbuhan yang ada, meski operasi pemadaman telah dilakukan selama dua hari. Hal ini diungkapkan Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Mukomuko, Ruri Irwandi, ST., MT, Selasa (26/9).

BACA JUGA:Cerpen SWEET CAKE (KARYA LATIFA KHAIRUN NISA)

 

Kata Ruri,  api yang telah meluas di lahan gambut sekitar 2 hektar itu, sebagian besar sudah dapat dikendalikan. Hanya saja, masih ada titik dibagian yang jauh dari jarak sumber air, masih terbakar. 

Kendalanya tim dalam memadamkan api yaitu selang yang digunakan terlalu pendek. Selang paling panjang sekitar 60 meter. Sementara jarak api dengan sumber air berkisar 90 meter. 

BACA JUGA:Senangnya, Kades Arga Mulya Diberi Kesempatan Kuliah Oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu, Gratis Lagi

 

"Makanya, besok kami akan melakukan penyambungan selang. Kita harus memastikan tidak ada lagi titip api. Kebakaran di lahan gambut bisa saja meluas dengan cepat. Kami berusaha semaksimal mungkin agar api benar-benar padam," ujar Ruri. 

BACA JUGA:Fakta Baru Terungkap, Peristiwa Rudapaksa 6 Pemuda di Tiga TKP Berbeda

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id