SENJA YANG HILANG
Lathifah Khairun Nisa bersama Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi-Fahmi-radarbengkulu
“Aku bukan nggak pernah cari kamu, tapi aku nggak mau datang ke dalam hidup kamu lagi, dan nggak mau membuat kamu terluka,”jelas Adam kepada Dinanti dengan senyuman yang mengembang.
Dinanti menatap lekat mata Adam.
”Dari dulu sampai sekarang kamu cowok terbaik yang pernah aku temui. Walaupun aku nggak ingat sepenuhnya tentang kamu dan kita, tapi aku ingat, kamu cinta pertamaku Adam,”ucap Dinanti dengan penuh makna yang dalam.
Ibaratnya seseorang kehujanan, lalu bertemu payung, itu adalah kisah seorang Dinanti Ayuma Zahra. Berhubungan dengan Zaki dan ternyata mengkhianatinya sampai dibohongi beberapa tahun dan bertemu kembali kepada Cinta pertamanya yang sudah lama menghilang akibat kecelakaan yang menimpah mereka.
Kisah ini bukan hanya tentang rusaknya hubungan karena orang ketiga, tetapi juga tentang kuatnya cinta pertama yang dulu hilang.
Setelah Dinanti mengetahui semuanya, dia merasa tenang bisa dijauhkan oleh orang seperti Zaki dan dia juga bersyukur bisa bertemu kembali dengan teman lamanya sekaligus cinta pertamanya.
Mulai sejak saat itu, Zaki menyesal menerima hubungan dengan Kanaya. Karena Kanaya cewek yang iya cintai ternyata terus mengekangnya. Dibadingkan dengan Dinanti, yang selalu sabar, dan perhatian, namun semua sudah terjadi, jadi tidak bisa berbuat lagi. Bahkan Dinanti kini sudah bahagia Bersama Adam. Yaitu cinta pertamanya.
-TAMAT-
BIONARASI PENULIS
Lathifah Khairun Nisa adalah anak pertama dari dua bersaudara. Dia lahir pada bulan Oktober tahun 2007 tepat nya tanggal 5 Oktober di Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu.
Penulis merupakan pelajar SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan kelas X (10). Dia memiliki hobi menulis sejak di bangku kelas VII {7}.
Sekarang dia sudah berhasil menerbitkan ceritanya yang pertama menjadi sebuah NOVEL yang berjudul “ALANTA.” Novel ALANTA ini terbit tahun 2022 pada bulan Januari lalu yang diterbitkan oleh Penerbit Perkasa satu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu