Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Lantik Pengurus BKM Bengkulu Tengah
Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Dr.H.Muhammad Abdu.,S.Pd.,I.,M.M mengukuhkan pengurus Badan Kesejahteraan Masjid Benteng-Agus-radarbengkulu
Mesjid Sebagai Pusat Spiritual dan Sosial
RADARBENGKULU - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu Dr.H.Muhammad Abdu.,S.Pd.,I.,M.M mengukuhkan pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng).
Pengukuhan digelar di Aula PLHUT Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Tengah, Senin(13/11) siang.
BACA JUGA:Peduli Sosial, Siswa MTsN 2 Bengkulu Tengah Sisihkan Uang Jajan untuk Palestina
Sementara itu, usai melantik Kakanwil berharap terbentuknya pengurus BKM Kabupaten Bengkulu Tengah dapat menguatkan peran masjid. Pengurus BKM diharapkan mampu menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan penuh dedikasi demi kesejahteraan masjid dan umat Islam di Kabupaten Bengkulu Tengah.
"Dengan pengukuhan ini, diharapkan akan membawa semangat baru dalam mengembangkan masjid sebagai pusat spiritual dan sosial yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Para pengurus BKM yang baru akan menjadi garda terdepan dalam menjalankan program-program kesejahteraan dan pendidikan bagi masyarakat yang lebih luas," tegas Abdu.
BACA JUGA: Diserahkan Sekda Bengkulu Tengah, 118 Hektar Lahan Dapat Bantuan PSR
Sementara itu, Kakan Kemenag Kabupaten Bengkulu Tengah, Dr.Zainal Abidin,MH menilai kepengurusan BKM ini akan bermanfaat untuk melakukan kegiatan pembinaan secara lebih khusus kepada masjid-masjid dan musala di Kabupaten Bengkulu Tengah.
"Saya kira ini merupakan ranah dan target Kementerian Agama yang sangat wajar untuk menjadi lingkungan masjid agar semakin berkemakmuran dan sejahtera, berkemanfaatan bagi kepentingan umat dalam meningkatkan kualitas ibadah spiritual maupun konteks sosial kemasyarakatan," ucapnya.
BACA JUGA:Pemda Bengkulu Tengah Kampanyekan Hemat Energi Listrik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: