Mewah, Bupati Gusnan Mulyadi Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah Bengkulu Selatan Empat Lantai

Mewah, Bupati Gusnan Mulyadi Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah Bengkulu Selatan Empat Lantai

Peresmian gedung Perpustakaan Daerah Bengkulu Selatan-Fahmi-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Perpustakaan Daerah (Pusda) diharapkan bisa menjadi central bagi masyarakat umum untuk dijadikan wadah ataupun tempat mendapatkan ilmu pengetahuan. Sehingga peningkatan indeks literasi masyarakat akan terwujudnya .

Iitu diungkapkan Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi,SE.MM saat meresmikan Perpustakaan Daerah yang mewah yang didirikan di Bengkulu Selatan. 

BACA JUGA:Bengkulu Selatan Siap Sambut Investor dan Berikan Regulasi yang Menguntungkan

 

Ia berharap, dengan pembangunan Pusda ini banyak program yang bisa dilakukan untuk mencerdaskan anak Bangsa. Dengan menjadikan Pusda ini sebagai pintu gerbang mendapatkan ilmu pengetahuan diluar pendidikan Sekolah.

"Diharapkan seluruh masyarakat bisa memanfaatkan keberadaan Gedung Pusda ini. Baik itu yang kecil, muda, sampai masyarakat umum. Karena, selain tempat membaca, bisa digunakan untuk hal yang lain. Seperti, tempat pelatihan, pendidikan dan lainsebagainya,"kata Gusnan di Gedung Pusda, Kamis (14/12).

BACA JUGA:Disesalkan, ASN Bengkulu Selatan Banyak Tidak Tahu 4 Tema Besar Reformasi Birokrasi

 

Pembangunan Pusda ini anugerah untuk Bengkulu Selatan. Untuk itu, gunakanlah  semaksimal mungkin wadah yang ada ini. Bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. 

Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional, Deni Kurniadi menyampaikan, dengan dibangunnya Gedung Pusda Bengkulu Selatan, ini bukan hanya sebatas peresmian saja. Tetapi, selanjutnya harus ada  multi kegiatan. Yang menjadi Pusda ini hanya sekadar mencari informasi, tetapi bisa menjadi kegiatan bermasyarakat.

BACA JUGA: Pasarnya Sudah Internasional, Bengkulu Selatan Berpotensi Jadi Lokasi Tambak Udang Terbesar

 

"Seperti tempat mencari keterampilan. Bukan hanya menjadikan masyarakat yang pintar,cerdas. Tetapi juga sejahtera. Karena fungsi Pusda ini bisa dilakukan untuk tempat sosialisasi, perlombaan dan adanya kegiatan kunjungan dari siswa siswi mulai dari SD,SMP,dan SMA. Bahkan, bukan itu saja. Bisa juga dilakukan untuk kegiatan musik. Bahkan, saya mendengar akan dibangun juga lokasi seperti cafe,"papar Deni.

Karena, sangat sayang sekali dengan bangunan Pusda empat lantai, tapi tidak ada kegiatan. Justru ini menjadi peluang daerah untuk menciptakan generasi yang diharapkan oleh Bangsa Indonesia, khususnya masyarakat Bengkulu Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu