Pangdam II Sriwijaya Tinjau Pembangunan Jaringan Listrik dan Jalan di Tanjung Kemenyan Bengkulu Utara
Pangdam II Sriwijaya saat kunjungan kerja di Desa Tanjung Kemenyan, Bengkulu Utara-Berlian-radarbengkulu
RADARBENGKULU - Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya Mayor Jendral (Mayjen) TNI Yanuar Adil melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Desa Tanjung Kemenyan, Kecamatan Napal Putih, Kabupaten Bengkulu Utara, Selasa, 23 Januari 2024.
Jendral Bintang Dua yang sempat menjabat sebagai Danrem 041/Garuda Emas (Gamas) Bengkulu itu dalam kunkernya ke Desa Tanjung Kemenyan didampingi Danrem 041/Gamas Bengkulu, Brigjen Rahmad Zulkarnaen dan Dandim Bengkulu Utara, Letkol Kav Aidil Hajri serta jajaran perwira TNI lain nya.
Kunker yang bertujuan untuk memastikan pembangunan jaringan listrik PLN dan perbaikan jalan yang telah dilakukan jajaran Korem 041/Garuda Emas di Desa setempat di sambut hangat oleh Pemerintah Desa (Pemdes) bersama masyarakat.
Dimana saat ini pembangunan jaringan listrik yang dikerjakan pihak PLN telah mencapai Desa Gembung Raya dan akan dilanjutkan hingga menuju Dusun II dan Dusun III Desa Tanjung Kemenyan.
BACA JUGA:Tim Penyidik Kejari Bengkulu Utara Geledah Kantor Desa Gardu, Temukan Beberapa Dokumen BUMDes
Dalam sambutannya, Pangdam mengapresiasi sambutan Pemdes bersama masyarakat. Pangdam pun mengatakan akan mengupayakan koordinasi terkait lanjutan pembangunan jaringan listrik yang telah lama diharapkan masyarakat.
Tidak hanya itu, kondisi wilayah yang terbilang terisolir akibat akses jalan penghubung yang masih belum layak akan menjadi perhatian pihaknya dalam pembahasan bersama jajaran pemerintah Kabupaten, baik pun tingkat Provinsi, bahkan hingga ke tingkat Pusat.
BACA JUGA:Kabar Bagus, Tiga Jembatan di Bengkulu Utara Dibangun Menggunakan Dana Inpres
"Terima kasih atas sambutan hangat pemdes dan masyarakat. Dari hasil koordinasi bersama antara TNI, Pemerintah Daerah, dan PLN, Alhamdulillah pembangunan jaringan listrik menuju Dusun II dan Dusun II Desa Tanjung Kemenyan telah dimulai. Walau baru berjalan 1 KM, namun semua akan bertahap dilanjukan hingga ke wilayah pemukiman masyarakat Desa Tanjung Kemenyan. Tidak hanya itu, jalan yang masih tanah dan mengakibatkan keterisoliran akan kita upayakan membahas bersama Pemkab, Pemprov, dan hingga ke tingkat Pusat," ungkap Pangdam II/Sriwijaya Mayjen Yanuar Adil.
Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Kemenyan Rugiono merasa terhormat dapat dikunjungi Jendral Bintang Dua tersebut ke desanya. Kades pun berterimakasih atas upaya yang telah dilakukan TNI dalam membantu masyarakat yang telah lama berharap mendapat aliran listrik PLN.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu