Wabup Bengkulu Utara Buka Musrenbangcam Air Besi ,Minta Prioritaskan Bidang Pendidikan dan Kesehatan

Wabup Bengkulu Utara Buka Musrenbangcam Air Besi ,Minta Prioritaskan  Bidang Pendidikan dan Kesehatan

Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie SA sedang memberikan arahan saat membuka Musrenbangcam di Kecamatan Air Besi-Berlian-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E, M.Ap, menghadiri sekaligus membuka acara Musyarawah Rencana Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) RKPD wilayah Kecamatan Air Besi, Kamis, 25 Januari 2024.

Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE. M. Ap dalam sambutannya menyampaikan, melalui musyawarah ini diharapkan bisa mendapatkan hasil keputusan yang disetujui bersama-sama terkait dengan aspek-aspek rencana pembangunan tahun 2025 mendatang.

BACA JUGA:Rawan Bencana, Bengkulu Utara Gelar Apel Kesiapsiagaan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi

 

“Melalui musyawarah ini kita saling mendengarkan dan menyuarakan aspek mana saja yang harus mendapatkan prioritas dan nantinya kita setujui bersama untuk dilaksanakan,” ucapnya.

Disamping itu juga Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie SA berharap skala prioritas pembangunan Kecamatan Air Besi lebih di pusatkan ke bidang kesehatan dan pendidikan di desa-desa wilayah Kecamatan Air Besi.

BACA JUGA:Pangdam II Sriwijaya Tinjau Pembangunan Jaringan Listrik dan Jalan di Tanjung Kemenyan Bengkulu Utara

 

“Setelah kita telaah kondisi di daerah Air Besi ini saya berharap nanti untuk skala prioritas pembangunan lebih dipusatkan ke bidang kesehatan dan pendidikan di wilayah desa-desa yang ada,” tambahnya. (*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu