Spesifikasi dan Harga Subaru BRZ Terbaru 2024. Simak Lebih Detailnya! Bakal Laku Banyak
Subaru BRZ terbaru 2024 patut mendapat perhatian khusus di segmen mobil sport di Indonesia International Auto Show 2024-Ist-
RADAR BENGKULU - Mengutip dari sumber terkait, Subaru BRZ terbaru 2024 patut mendapat perhatian khusus di segmen mobil sport di Indonesia International Auto Show 2024.
Mobil ini resmi diperkenalkan di ajang akbar tahunan tersebut dengan beberapa pembaruan.
Beberapa penyempurnaan khusus untuk versi transmisi manual.Kini Subaru BRZ versi transmisi manual mendapatkan peningkatan fungsi EyeSight.
BACA JUGA:Ternyata Ini Perbedaan Mobil Jenis MPV dan Mobil SUV, Yuk Disimak Detailnya
Mobil sport ganda Toyota GR 86 tidak hanya fokus pada penambahan fitur saja, desain eksterior dan interior, serta dapur pacu juga patut dibahas lebih panjang.
BACA JUGA:5 Tempat Sarapan Pagi di Bukitinggi, Ada Ketupat Sayur Hingga Bubur Kampiun, Sedapnya
Dengan filosofi Subaru yang memegang teguh prinsip “Dynamic X Solid”, Subaru BRZ 2024 hadir sebagai perwujudan proporsi yang ideal, dengan dimensi panjang 4.265 mm, lebar 1.775 mm, dan tinggi 1.310 mm.
Jarak sumbu roda 2.575 mm dan radius putar 5,4 meter membuat mobil ini menawarkan handling yang lincah dan siap menghadapi berbagai kondisi jalan.
BACA JUGA:Seleksi Beasiswa Leadership Program untuk Ketua OSIS di Provinsi Bengkulu Tahun 2024 Dimulai
Pencahayaan optimal disediakan oleh proyektor LED stylish di bagian depan dan lampu belakang LED yang menawarkan pandangan yang tajam.
Desain dual exhaust tail dan spoiler belakang tak hanya memancarkan aura sporty, namun juga mengoptimalkan aerodinamis dan tenaga mobil.
Dengan velg berukuran 18 inci dan ban berukuran 215/40, BRZ 2024 tak hanya tampil agresif, namun juga meningkatkan stabilitas kendaraan saat berkendara. Dengan kecepatan tinggi.
BACA JUGA:Ayo Ikuti, Tiga Tahun Kepemimpinan Erwin- Yayan Dimeriahkan Pesta Rakyat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: