Reses Ketua DPRD Kota Bengkulu Suprianto, Warga Butuh Perbaikan Infrastruktur dan Lampu Penerangan Jalan
Reses Ketua DPRD Kota Bengkulu Suprianto, Warga Butuh Perbaikan Infrastruktur dan Lampu Penerangan Jalan-naura qristina-
RADAR BENGKULU - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu, Suprianto, S.IP perjuangkan aspirasi masyarakat mendengarkan beragam permasalahan yang di salurkan masyarakat dalam reses yang dilaksanakan di Gudang Telaga Musik Yan Ida, Jalan Adam Malik 8, Kelurahan Pagar Dewa, Kecamatan Selebar Bengkulu, pada Minggu, 24 Maret 2024.
Reses yang digelar ini untuk menyerap dan menyalurkan aspirasi masyarakat Kota Bengkulu yang dihadiri oleh perwakilan dari sekretariat DPRD Kota Bengkulu yang diwakilkan oleh kepala bagian fasilitasi penganggaran dan pengawasan, ketua lurah, dan seluruh tokoh agama, tokoh masyarakat kelurahan pagar dewa serta peserta atau anggota reses DPRD Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Melalui Reses, Anggota DPRD Kota Bengkulu Sri Astuti Tampung Aspirasi Masyarakat Bengkulu
Ada banyak aspirasi yang telah disampaikan dari masyarakat, terutama pembangunan infrastruktur seperti perbaikan jalan hingga lampu jalan.
"Untuk aspirasi masyarakat masih seperti yang sebelum-sebelumnya tentang perbaikan jalan atau infrastruktur lainnya, persoalan itulah yang akan kita pikiran bersama nantinya dan menyampaikannya bagaimana solusi kedepannya untuk daerah sumur dewa dan sukarami, hal itu akan menjadi prioritas saya kedepannya juga," ujar Suprianto.
Dalam kesempatan itu juga, M Alimin sebagai ketua lurah pagar dewa menyampaikan tentang reses yang digelar ini ditanggap positif.
BACA JUGA:Tidak Hanya Lewat Reses, Bambang Hermanto Siap Terima Aspirasi Masyarakat Secara Langsung
BACA JUGA:Bambang, Tokoh Muda Lembak Siap Maju di Pilwakot
"Tentang reses hari ini kita tanggapi positif, karena hampir seluruh masyarakat di Dapil II ini datang semua dengan menyampaikan aspirasi mereka dan aspirasi mereka juga sudah ditampung semua oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu pak Suprianto." pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: