Silahkan Pilih Alternatif, Jalan Tengah Menuju Kota Arga Makmur Ditutup Total

Silahkan Pilih  Alternatif,  Jalan Tengah Menuju Kota Arga Makmur Ditutup Total

Inilah kendaraan yang mengangkut armada tambang batu bara jenis Volvo mengalami gagal nanjak ditanjakan antara Desa Dusun Curup -Berlian-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Jalan Lintas menuju kota Arga Makmur via jalan tengah mengalami kendala. Hal ini dikarenakan adanya kendaraan yang mengangkut armada tambang batu bara jenis Volvo mengalami gagal nanjak ditanjakan antara Desa Dusun Curup, Kecamatan Air Besi dengan Desa Gardu, Kecamatan Arma Jaya.

Akibat dari peristiwa ini akses menuju Kota Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara dari Kota Bengkulu atau sebaliknya mengalami penutupan total. Sehingga pengendara diimbau untuk melintasi jalur alternatif. Yakni via Kecamatan Lais atau via Lubuk Durian. Bisa juga via Kemumu tembus  Desa dusun Curup (sebelum Mapolsek Air Besi).

BACA JUGA: Pemkab Bengkulu Utara Sudah 100 Persen Tuntaskan Dana Hibah Pilkada, Pemkab Lain Belum?

 


Jalan Tengah Menuju Kota Arga Makmur Tutup Total oleh aparat kepolisian-Berlian-radarbengkulu

Dari data yang berhasil dihimpun, peristiwa ini terjadi pada Jumat malam,  3 Mei 2024 sekitar pukul 22.30 WIB kendaraan berasal dari PT PNM yang berada di Desa Gunung Selan, Kecamatan Kota Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara menuju ke arah Kota Bengkulu.

Hingga Sabtu, 4 Mei 2024 sore kendaran belum dapat dievakuasi, sehingga lalu lintas masih tersumbat.

BACA JUGA:Ingin Sukses, Pemkab Bengkulu Utara Terus Matangkan Persiapan Pelaksanaan MTQ ke XXXVI

 

Untuk mengantisipasi pengendara yang tidak mengetahui hal ini, terkhusus pengendara dari Kota Arga Makmur menuju Kota Bengkulu, personel Sat Lantas Polres Bengkulu Utara terpantau melakukan penutupan jalan dan berjaga-jaga di simpang tugu Motor yang berada di Desa Air Merah, Kecamatan Arma Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara.

"Belum dapat dilalui. Kendaraan yang terperosok belum dapat dievakuasi. Silahkan pilih jalur Lubuk Durian atau Kecamatan Lais," ungkap personel yang berjaga. 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu