Hasil Studi Baru Menunjukkan 67% Gamer Sudah Tidak Terlalu Berminat Lagi Pada Permainan Strategi

Hasil Studi Baru Menunjukkan 67% Gamer Sudah Tidak Terlalu Berminat Lagi Pada Permainan Strategi

Hasil Studi Baru Menunjukkan 67% Gamer Sudah Tidak Terlalu Berminat Lagi Pada Permainan Strategi-Ist-

RADAR BENGKULU - Hasil Studi baru menujukkan bahwa selama 9 tahun terakhir ini orang-orang sudah tidak terlalu berminat lagi pada permainan strategi. 

Sebuah laporan dari Quantic Foundry yang diterbitkan pada hari Selasa, 21 Mei 2024 menemukan bahwa sekitar 67% gamer yang disurvei kurang peduli atau tidak berminat terhadap game strategi, jika dibandingkan pada tahun 2015. 

BACA JUGA:iQoo Z9 5G dan iQoo Z9x 5G: Handphone Baru Sub-Merek Vivo Dijual dengan Rp Harga 3 Jutaan

BACA JUGA:Konsumsi Jemaah Haji Indonesia Dalam 1 Minggu Disediakan 21 Menu Makanan Khas Nusantara

Penurunan tersebut tidak hanya terjadi pada pria dan wanita, namun penurunan tersebut sudah terjadi sebelum terjadinya pandemi COVID-19.

Bahkan, perubahannya terjadi secara bertahap dan mengalami tren penurunan selama sembilan tahun terakhir ini. 

Quantic Foundry menyebut dirinya sebagai perusahaan konsultan analisis game, perusahaan ini telah melacak motivasi game selama 9 tahun ini dengan meminta para game untuk mengisi survei singkat. 

BACA JUGA:Rohidin, Mian, Helmi, Eni, Hijazi Menanti Rekomendasi Hanura untuk Pilgub Bengkulu Tahun 2024

BACA JUGA: Isu Pertalite Dihapus, Antrean Panjang Terjadi di SPBU Bengkulu Selatan

Diperkirakan ada sekitar 1,57 juta orang di seluruh dunia (kecuali Tiongkok) mengisi survei tersebut dan telah dihitung dalam penelitian ini.

Mengenai alasan menurunnya minat, pada laporan tersebut menyatakan teorinya bahwa hal ini mungkin disebabkan oleh berkurangnya rentang perhatian. 

“Secara keseluruhan, para gamer sekarang lebih memilih jangka waktu perencanaan strategi yang lebih singkat, seperti jumlah langkah atau hasil yang harus dipikirkan itu tidak terlalu rumit dan bergantung pada lebih sedikit parameter untuk dipertimbangkan,” demikian bunyi laporan tersebut. 

Namun, bukan berarti bahwa semua permainan strategi sudah tidak diminati lagi oleh para gamer, masih ada beberapa game strategi yang masih cukup populer dikalangan gamer. 

Ada sebuah game berjudul Manor Lords yang dirilis pada early access pada bulan April 2024 ini, bahkan terjual 1 juta kopi dalam satu hari. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: