Jaksa di Provinsi Bengkulu juga Berbagi Daging Kurban, Kejati Bengkulu Siapkan 13 Hewan Kurban

Jaksa di Provinsi Bengkulu juga Berbagi Daging Kurban, Kejati Bengkulu Siapkan 13 Hewan Kurban

Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu tahun 2024 ini menyiapkan sebanyak 13 ekor hewan kurban dengan rincian 6 ekor sapi dan 7 ekor kambing-Ist-

RADAR BENGKULU – Pada momen hari raya idul adha tahun 2024, jaksa di Provinsi Bengkulu juga membagikan daging hewan kurban kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Bahkan keluarga besar Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu tahun 2024 ini menyiapkan sebanyak 13 ekor hewan kurban dengan rincian 6 ekor sapi dan 7 ekor kambing.

Kejati Bengkulu melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Tradisi ini rutin dilakukan setiap tahun sebagai bentuk pelaksanaan perintah Allah SWT dan wujud kepedulian kepada masyarakat sekitar.

Usai melaksanakan ibadah shalat Idul Adha, pegawai dan staf Kejati Bengkulu langsung mengadakan penyembelihan hewan kurban di halaman kantor Kejati.

Pada tahun ini, total ada 13 ekor hewan kurban yang disembelih. Ini terdiri dari 6 ekor sapi dan 7 ekor kambing.

BACA JUGA: Perkenalkan Maskot Pilkada Tahun 2024 di Kabupaten Mukomuko Bernama Si Mamubilih,Ini Arti Si mamubilih

BACA JUGA:Idul Adha 2024, Jemaah Mesjid Baitussalam Kota Bengkulu Kurban 11 Ekor Sapi

Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu, Syaifudin Tagamal, memantau langsung proses penyembelihan tersebut.

Dalam keterangannya, Syaifudin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang selalu dilaksanakan oleh keluarga besar Kejati Bengkulu.

“Setiap tahun, kami selalu berupaya untuk melaksanakan ibadah kurban sebagai bentuk kepedulian dan empati kepada masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

BACA JUGA:Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah Bank Bengkulu Potong 14 Hewan Kurban Untuk Masyarakat Bengkulu

BACA JUGA:Rayakan Dharmasanti Waisak Se-Provinsi Bengkulu, Momen Umat Buddha Perkuat Toleransi dan Perdamaian

Hewan-hewan kurban tersebut merupakan sumbangan dari keluarga besar Kejati Bengkulu yang telah berniat untuk berkurban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: