Ini Cara Dinarpusda Mukomuko Mendukung Program Penguatan Literasi Masyarakat Desa

Ini Cara Dinarpusda Mukomuko Mendukung Program Penguatan Literasi Masyarakat Desa

Cara Dinarpusda Mukomuko Mendukung Program Penguatan Literasi-Seno-

RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah (Dinarpusda) Kabupaten MUKOMUKO berkomitmen mendukung program penguatan literasi masyarakat pedesaan di daerah ini. 

Bentuk dukungan itu diwujudkan dengan cara yakni Dinarpusda Kabupaten Mukomuko bakal menyalurkan bahan bacaan bermutu ditambah rak buku ke perpustakaan desa di 9 desa di 9 kecamatan berbeda. 

BACA JUGA:Kapolres Mukomuko, AKBP. Yana Supriatna dan Anggota Donorkan Darah di HUT Bhayangkara, Ini Pesannya

BACA JUGA:63.794 Investor Pasar Modal di Bengkulu dengan Transaksi Rp 156 M, Didominasi Generasi Z Bengkulu

Kepala Dinarpusda Kabupaten Mukomuko, Winarto, S.Pd menjelaskan, Perpustakaan Nasional RI program penguatan literasi masyarakat.

Salah satunya yaitu bantuan bahan bacaan bermutu ke perpustakaan desa. 

"Dinarpusda tahun lalu mengusulkan program tersebut. Awalnya kami usulkan 26 perpustakaan desa bisa mendapat bantuan. Untuk tahun ini baru disetujui 9 desa," ungkap Winarto. 

BACA JUGA:Provinsi Bengkulu Menuju Pembangunan Jangka Panjang yang Inklusif dan Berkelanjutan Hingga 2045

BACA JUGA:Keluarga Jemaah Haji Bengkulu Jangan Jemput ke Bandara atau Asrama Haji, Jadwal Kepulangan 26 Juni - 1 Juli

Maka dari itu, tegas Winarto, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Mukomuko sebagai stakeholder yang membidangi, berkomitmen siap mendukung program pemerintah pusat tersebut. 

 

Dinarpusda Mukomuko akan melakukan pendampingan program penguatan literasi masyarakat. Kemudian dinas juga akan mendorong perpustakaan desa menjadi pusat belajar masyarakat pedesaan. 

 

"Termasuk, Dinarpusda Mukomuko akan mengupayakan dukungan keberlanjutan program tersebut," papar Winarto. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: