Begini Hasil Kongres Luar Biasa Askab PSSI Mukomuko, Weri Tri Kusumaria, SH., MH Terpilih jadi Ketua
Begini Hasil Kongres Luar Biasa Askab PSSI Mukomuko, Weri Tri Kusumaria, SH., MH Terpilih jadi Ketua-Seno-
radarbengkuluonline - Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mukomuko menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pada hari Ahad, 21 Juli 2024 bertempat di Aula Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Mukomuko. Berikut hasil KLB Askab PSSI Mukomuko.
Askab PSSI Mukomuko menggelar KLB untuk memilih pimpinan atau ketua.
Hadir dalam KLB tersebut Ketua dan Pengurus Asprov PSSI Bengkulu, Harry Irawan Sofiandi, Asisten III Pemkab Mukomuko, Drs. Bustari Maller, Forkopimda, Ketua KONI Kabupaten serta tamu undangan lainnya.
Yang paling penting KLB ini dihadiri oleh 16 klub sepakbola dan votter
Adapun hasil kongres luar biasa Askab PSSI Mukomuko menetapkan Weri Tri Kusumaria, SH., MH sebagai Ketua Askab PSSI Mukomuko periode 2024-2028.
Weri terpilih secara aklamasi. Ketua terpilih langsung dilakukan pelantikan oleh Ketua Asprov PSSI Bengkulu.
Ketua Asprov PSSI Bengkulu, Harry Irawan Sofiandi menyatakan Askab PSSI Mukomuko salah satu Askab yang dinilai aktif dan bagus.
Baik itu bidang prestasi dengan menggelar turnamen maupun pembinaan atlet.
Salah satu bukti prestasi Askab PSSI Mukomuko ada 3 pemain asal Kabupaten Mukomuko bergabung sebagai pemain inti berlaga di Liga 3 tingkat nasional.
"Tiga orang pesebak bola asal Mukomuko bergabung di klub Tri Brata Rafflesia FC dan berlaga di Liga 3 tingkat nasional. Ada peran Askab disitu," ujarnya.
Ia juga mengatakan, Asprov PSSI Bengkulu menargetkan klub sepakbola Bengkulu bisa naik level ke Liga 2 bahkan nanti Liga 1.
Ia berharap kontribusi Askab termasuk PSSI Kabupaten Mukomuko dalam mencapai target tersebut.
Askab PSSI Mukomuko yang selama ini sudah aktif, diharapkan bisa lebih aktif lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: