Belum Banyak Berkembang, 30 Pelaku UMKM di Kaur Ikut Pelatihan Kewirausahaan
Foto bersama saat pelatihan kewirausahaan yang digelar Dinas Perindagkop Kabupaten Kaur yang dibuka oleh Bupati Kaur H.Lismidianto SH.MH-Hendri-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id -- 30 pelaku usaha di Kabupaten Kaur mengikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil (PK2UMK) se-Kabupaten Kaur tahun 2024.
Acara ini digagas oleh Dinas Perindagkop Kabupaten Kaur dimulai 24 - 26 Juli 2024 di Aula Kantor Koperasi Pegawai Negeri SD Kaur Selatan,Rabu, 24 Juli 2024.
BACA JUGA:Pekan Imunisasi Nasional Polio Kabupaten Kaur Digelar Serentak di 211 Pos dan 15 Puskesmas
Pelatihan kewirausahaan dibuka langsung Bupati Kaur H.Lismidianto SH,MH didampingi Asisten I Drs Sinarudin. Acara ini juga dihadiri Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan (Perindagkop) Kabupaten Kaur, Endi Yurizal SP dan pelaku usaha.
Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan (Perindagkop) Kabupaten Kaur Endi Yurizal, SP mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas UMKM yang ada di Kabupaten Kaur. Ini dikarenakan UMKM banyak yang belum berkembang.
BACA JUGA:Bawa Rombongan, Kapolres Kaur Temui Bupati Lismidianto
"Pelatihan kewirausahaan ini adalah salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Kaur untuk meningkatkan potensi usaha mikro lebih berkembang dan bisa mengikuti perkembangan usaha yang serba digital," jelasnya.
Pelatihan yang diikuti 30 Pelaku usaha yang masuk dalam binaan Dinas Perindagkop Kaur ini mudah-mudahan setelah dilakukan pelatihan UMKM yang digelar bisa berkembang dan lebih maju, baik kuantitas maupun kualitas.
BACA JUGA:Bupati Kaur Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Sakit Pratama
"Peningkatan kuantitas maupun kualitas usaha UMKM setelah selesai pelatihan yang sudah digelar semakin meningkat," harapnya.
Selanjutnya Bupati Kaur H.Lismidianto SH.MH mengatakan, pelatihan dilakukan salah satu langkah yang tepat untuk mendukung pelaku usaha UMKM di Kabupaten Kaur agar lebih maju dan mandiri, terutama untuk meningkatkan kapasitas kualitas usaha yang ditekuni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu